9 Manfaat Diet Vegetarian Untuk Kesehatan
Nesiaverse.com – Banyak orang yang memiliki diet vegetarian, tentunya dengan berbagai jenis alasan karena nilai manfaat yang didapatkannya. Umumnya seseorang yang memiliki diet vegetarian ini karena tidak ingin menurunkan berat badan saja, amun juga untuk meningkatkan kesehatan tubuh dan kecantikan. Karena yang dikonsumsi adalah makanan-makanan yang sehat. Sehingga banyak yang menggunakan metode vegetarian satu ini.
Untuk bisa mendapatkan manfaat vegetarian ini, kamu harus mengetahui berbagai jenis campuran dan variasi dari sayur-sayuran segar. Misalnya lettuce, kubis, wortel, tomat dan masih banyak lagi. Kamu juga dapat menambahkan bahan-bahan seperti kacang-kacangan, tepung berupa quinoa atau buah-buahan di dalamnya.
Manfaat Diet Vegetarian Untuk Kesehatan
Dikutip dari halaman Health.harvard.edu, yang mana secara tradisional dalam penelitian vegetarianisme yang difokuskan terutama pada potensi dan kekurang nutrisi dalam tubuh. Namun , dalam beberapa tahun terakhir terjadi perubahan dan penelitian kembali menegaskan manfaat dari diet vegetarian bagi kesehatan. Yang mana terdapat sejumlah manfaat bagi kesehatan yang signifikan, selain itu diet vegetarian ini akan menjaga kesehatan tubuh dalam jangka panjang.
Namun, dalam menjalani diet dari vegetarian atau ega ini kamu tetap harus memperhatikan asupan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Kamu harus memenuhi kebutuhan dan asupan protein harian, vitamin B12, zat besi bagi tubuh. Berikut kami sudah merangkum mengenai beberapa manfaat dari menu diet vegetarian bagi kesehatan tubuh maupun kecantikan yang bisa kamu dapatkan.
Mengurangi Risiko Obesitas
Manfaat pertama dari program diet vegetarian adalah dapat mengurangi risiko obesitas seseorang. Manfaat dari vegetarian berdasarkan penelitian menunjukan bahwa orang yang mengonsumsi makanan vegetarian akan memiliki kecenderungan indeks massa tubuh atau IMT yang jauh lebih rendah.
Sehingga jika dibandingkan dengan mereka yang mengonsumsi daging, mereka memiliki kecenderungan indeks massa tubuh yang tinggi. Hal ini disebabkan karena mengonsumsi makanan vegetarian yang memiliki kandungan serat yang tinggi dan kalori yang sangat rendah dibandingkan dengan jenis makanan lainnya.
Mengurngai Risiko Penyakit Jantung
Makan vegetarian juga bermanfaat bagi kesehatan dan tekanan darah dan kadar kolesterol dalam darah. Yang mana dapat membantu untuk mengurangi resiko serangan jantung. Dalam sebuah penelitian menunjukan bahwa makanan dengan menu vegetarian memiliki resiko aterosklerosis, yang mana merupakan proses pembentukan plak di dalam pembuluh darah yang dapat memicu dan menyebabkan serangan jantung.
Menurunkan Risiko Kanker
Manfaat vegetarian lainnya adalah dapat membantu menurunkan risiko kanker. Mengkonsumsi jenis makanan vegetarian ini bermanfaat untuk menurunkan risiko kanker seperti kanker klon, kanker payudara. Hal ini juga dikaitkan dengan konsumsi jenis sayuran yang tinggi akan serat, adanya buah-buahan, biji-bijian yang mana semuanya memiliki kandungan yang kaya akan antioksidan dan fitonutrien
Menangkal Penyakit
Manfaat vegetarian lainnya adalah dapat membantu menangkal penyakit. Terdapat pola makan vegetarian yang jauh lebih menyehatkan daripada pola makan orang-orang pada umumnya. Dengan mengonsumsi makanan vegetarian atau diet vegetarian rendah lemak, menjadi salah satu cara paling efektif untuk mencegah berbagai penyakit kardiovaskular, khususnya.
Tingkat kematian karena penyakit kardiovaskular sangat tinggi. Nmaun, dengan diet vegetarian rendah lemak ini tingkat kematian menurun. Dikutip dari Joel Fuhrman, MD, penulis Eat to Live : The Revolutionary Formula for Fast and Sustained Weight Loss . Pola dasar vegetarian merupakan pola makan yang sehat, karena vegetarian mengkonsumsi lebih sedikit jumlah lemak hewani dan kolesterol. Sebaliknya mereka mengkonsumsi lebih banyak serat dan produk yang kaya akan antioksidan.
Menstabilkan Berat Badan
Manfaat lainnya dari pola makan vegetarian adalah untuk membantu menstabilkan berat badan seseorang agar tetap stabil di angka tertentu. Pada pola makan standar yang tinggi lemak jenuh disertai olahan rendah makanan nabati serta karbohidrat kompleks. Hal inilah yang membuat seseorang mudah dan cepat gemuk secara perlahan, sehingga dapat mengalami gangguan kesehatan seperti obesitas.
Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit atau CDC dan divisi dari CDC, Pusat Statistik Kesehatan Nasional mengatakan. Terdapat 64% orang dewasa dan 15% anak-anak dengan rentan usia 6 hingga 19 tahun yang memiliki gangguan berat badan. Dimana sebagian besar mengalami penyakit terkait dengan berat badan yang berlebihan, salah satunya penyakit strike, diabetes dan penyakit jantung.
Membuat Hidup Menjadi Lebih Lama
Manfaat dari mengonsumsi jenis makanan vegetarian lainnya dalam membantu kamu untuk hidup lebih lama lagi. Ketika kamu beralih dari diset standar Amerika ke diet Vegetarian, maka kamu bisa menmabhakan sekiat 13 tahun wkatu yangs ehat ke dalam hidup kamu. Hal ini dikuti dari The Real Age Diet : Make Yourself Young with what you Eat. Karya Michael F.Roizen, MD.
Seseorang yang mengonsumsi lemak jenuh, masa hidupnya lebih pendek dan jauh lebih banyak mengalami kecacatan di akhir hidupnya. Hal ini dikarenakan produk atau jenis makanan hewani dapat menyebabkan penyumbatan arteri, yang mana dapat menghabiskan energi dan mampu memperlambat sistem kekebalan tubuh. Sehingga bagi para pengkonsumsi daging mereka memiliki percepatan disfungsi kognitif dan seksual di usia yang jauh lebih muda.
Membantu Pembentukan Tulang Yang Kuat
Mengonsumsi vegetarian bermanfaat bagi pembangunan tulang yang kuat. Manfaat vegetarian yang keempat adalah untuk membantu proses pembangunan tulang yang kuat. Ketika kamu tidak memiliki cukup sumber kalsium dalam darah, maka nantinya tubuh akan melepaskannya dari tulang yang ada. Sehingga hasil dari proses metabolisme dalam kerangka tulang menyebabkannya menjadi keropos.
Bahkan seiring berjalannya waktu akan kehilangan kekuatannya. Dalam beberapa praktisi perawatan kesehatan sendiri, mereka menganjurkan agar orang mampu meningkatkan asupan kalsium dari makanan. Kamu dapat memasok nutrisinya dari fosfor, magnetism dan vitamin D.
Meringankan Gejala Menopause
Manfaat dari vegetarian adalah untuk membantu meringankan gejala menopause. Sehingga banyak makanan yang mengandung nutrisi yang bermanfaat bagi para wanita, salah satunya wanita perimenopause dan menopause. Makanan tertentu memiliki kandungan fitoestrogen, senyawa kimia nabati yang akan meniru perilaku estrogen dan progesteron.
Nantinya dapat membantu untuk menjaga keseimbangan fitoestrogen dalam makanan yang akan memastikan laju perjalanan menopause yang jauh lebih nyaman. Hal ini merupakan sumber alami fitoestrogen yang paling melimpah. Namun, senyawa ini juga dapat ditemukan oleh ratusan makanan lain, misalnya apel, bit, ceri, kuram, zaitun, plum, raspberry labu, ubi jalar. Selain itu karena menopause juga dikaitkan dengan penambahan berat badan dan metabolisme yang lambat.
Memiliki Lebih Banyak Energi
Selanjutnya, manfaat vegetarian yang ketujuh adalah untuk memiliki lebih banyak energi dalam tubuh. Asupan nutrisi ini sangat baik dan dapat membantu menghasilkan jauh lebih banyak energi yang dapat digunakan dan dimanfaatkan oleh tubuh.
Pola makan vegetarian yang seimbang secara alami bebas dari produk hewani yang mana sarat akan kolesterol dan dapat menyumbat arteri. Selain itu secara fisik akan memperlambat proses pergerakan tubuh. Karena kandungan biji-bijian, polong-polongan, buah-buahan dan sayuran yang memiliki kandungan karbohidrat kompleks yang cukup tinggi.
Demikian pembahasan mengenai manfaat vegetarian yang bisa didapatkan tubuh. Dengan mengonsumsi jenis makanan vegetarian tidak hanya manfaat kesehatan saja yang kamu dapatkan, namun juga manfaat bagi kecantikan dan mental seseorang juga akan terjaga dengan baik.
Comments are closed.