8 Makanan Penambah Nafsu Makan Kucing
Nesiaverse.com – Terkadang nafsu makan si kucing sedang menurun dan tidak mau makan, membuat kita sebagai pemilik jadi gak tau harus gimana. Di kasih makanan yang biasa di makan si kucing tetap gak mau, jadi pilih-pilih makanan dan rewel banget gk mau makan ini atau itu.
Memang suatu saat si kucing pasti akan mengalami hal seperti itu, entah ketika lagi sakit atau saat mereka sedang merasa bosan dengan makanannya. Tentu saja kamu harus bisa mengatasi masalah tersebut dengan mencoba untuk mencari makanan penambah nafsu makan kucing.
Karena peran makanan sangat penting sekali bagi kebutuhan tubuh kucing agar tetap kuat, sehat, dan mendapatkan berat badan yang ideal. Adapun memang memilih produk makanan untuk kucing itu gak cukup hanya sekali bakalan langsung cocok dan bikin kucing nafsu makan.
Lalu kalau begitu apa saja sih makanan penambah nafsu makan kucing? Nah, disini akan memberikan beberapa rekomendasi makanan untuk meningkatkan nafsu makan kucing supaya mereka bisa makan dengan lahap. Jadi simaklah ulasannya di bawah ini dengan seksama!
Makanan Penambah Nafsu Makan Kucing
Makanan adalah sumber nutrisi dan gizi untuk kucing dalam memenuhi kebutuhan tubuhnya agar terpenuhi. Tanpa makanan mana mungkin kucing bisa bertahan hidup, jangankan kucing manusia pun sama halnya seperti itu jadi peran makanan sangatlah penting bagi kesehatan.
Kucing merupakan hewan karnivora yang membutuhkan nutrisi hewani seperti daging ayam, ikan, dan unggas. Kucing juga sering berburu untuk mencari makanannya sendiri, tapi berbeda dengan kucing rumahan yang pastinya semua makanan diatur kamu sebagai pemiliknya.
Mencarikan makanan yang terbaik dan berkualitas untuk kucing di rumah sudah menjadi kewajiban bagi kamu para pemilik kucing. Namun, terkadang ada beberapa kondisi dimana si kucing jadi sulit sekali untuk makan dan rewel seperti ketika kucing sedang sakit atau stress.
Hal itu bisa menjadi pemicunya yang membuat nafsu makan kucing menurun atau bahkan gak mau makan sama sekali. Disitu kamu sebagai pemiliknya harus mencarikan makanan penambah nafsu makan untuk si kucing supaya bisa makan kembali dengan baik dan lahap.
Nah, berikut ada beberapa produk makanan untuk kucing dalam membantu meningkatkan nafsu makannya. Jangan ragu lagi karena produk-produk ini menggunakan bahan-bahan premium dan aman untuk kucing. Makanan penambah nafsu makan kucing, diantaranya yaitu:
Royal Canin Protein Exigent
RC protein exigent merupakan produk makanan untuk kucing dalam mengatasi permasalahan kurang nafsu makan, kucing rewel dan susah diatur atau pemilih, serta membantu menjaga berat badan kucing tetap ideal, cocok untuk kucing kamu yang susah makan atau tidak nafsu.
Makanan ini dirancang dengan kandungan nutrisi seimbang dan kaya akan protein yang mudah dicerna serta rasanya yang lezat. Bagus untuk dijadikan makanan penambah nafsu makan bagi kucing yang sulit makan ataupun yang sedang sakit dan nafsu makannya menurun.
Produk RC ini diperuntukkan kucing dewasa dengan usia 1 tahun ke atas yang membutuhkan nutrisi lebih seperti serat, protein, vitamin, lemak dsb. Dengan begitu RC protein exigent hadir untuk memenuhi semua kebutuhan si kucing yang rewel dengan takaran atau porsi yang pas.
Royal Canin Recovery
Punya kucing yang susah makan karena lagi sakit? Tenang saja, produk RC recovery ini hadir dengan diformulasikan untuk meningkatkan restorasi nutrisi selama pemulihan atau kasus hepatik lipidosis karena makanan ini memiliki densitas energi tinggi dan mudah dicerna.
Tidak hanya itu RC recovery juga mempunyai konsentrasi nutrisi esensial tinggi, serta diperkaya akan antioksidan complex sebagai antibodi atau membantu meningkatkan imun tubuh si kucing, ada EPA-DHA dan omega 3 yang bagus untuk kesehatan kulit si kucing.
Mengandung daging salmon dengan aroma yang cukup kuat untuk merangsang nafsu makan si kucing, cocok sebagai penambah nafsu makannya kalau kucing sedang sakit. RC recovery juga merupakan makanan basah, jadi dapat membantu menyeimbangkan cairan dalam tubuhnya.
Hill’s Urgent Care a/d
Makanan penambah nafsu makan kucing selain RC, disini juga ada produk dari Hills varian urgent care a/d. Cocok juga untuk kucing yang sedang dalam masa pemulihan dari sakit, operasi, atau cedera yang dapat mengalami perubahan metabolisme signifikan pasca sakit.
Bahkan ahli gizi dan dokter hewan Hill mengembangkan Prescription Diet, dengan nutrisi yang teruji secara klinis dan diformulasikan untuk kucing ataupun anjing dalam kondisi lemah. Dengan produk makanan ini dijamin dapat membantu meningkatkan nafsu makannya.
Mengandung protein dan lemak berkualitas tinggi yang mudah dicerna untuk memenuhi kebutuhan energinya agar semakin kuat dan bertenaga kembali. Dilengkapi dengan antioksidan mendukung sistem kekebalan tubuh si kucing dan mengimbangi stress oksidatif.
Orijen Biologically Appropriate Nutrition
Salah satu makanan penambah nafsu makan si kucing yang diambil langsung dari alam dengan kualitas yang terbaik, menggunakan bahan-bahan hewani segar baik yang sudah matang ataupun mentah sebagai penambah nilai gizi dan rasa yang menggugah selera makan kucing.
Orijen biologically appropriate ini hadir untuk kucing kamu yang susah makan atau rewel dan membutuhkan makanan fresh. Kaya akan protein hewani seperti daging, unggas, dan ikan untuk memaksimalkan protein serta nutrisi hewani yang dibutuhkan sekali oleh kucing.
Cocok untuk ras kucing apapun dan bisa kamu berikan juga pada kitten ataupun kucing dewasa yang membutuhkan asupan nutrisi seimbang. Orijen adalah produk makanan kucing terbaik dan pastinya memiliki harga yang cukup tinggi untuk perkemasannya sesuai kualitas produk.
Sheba Tuna and Salmon Flavor
Sheba adalah produk makanan kucing dengan menggunakan bahan-bahan premium terbaik dari alam seperti ikan tuna dan salmon. Varian sheba satu ini merupakan makanan kombinasi dari kedua ikan laut, sehingga menciptakan sensasi rasa yang berbeda setiap kali dimakan.
Apalagi ikan tuna memiliki aroma yang cukup kuat, mampu membantu menggugah selera makan si kucing. Potongan halus dan lembut sangat mudah dimakan tanpa harus mengunyah lebih banyak serta mudah dicerna oleh si kucing, cocok untuk kucing rewel atau sedang sakit.
Kaya akan protein, mineral dan vitamin untuk kebutuhan tubuh si kucing setiap harinya. Selain lezat dan mengenyangkan, kucing kamu juga mendapatkan manfaat lainnya dari kandungan pada makanan tersebut supaya mereka selalu senantiasa sehat, kuat, dan tidak mudah sakit.
Muezza Cat Food
Muezza merupakan salah satu produk makanan kucing yang pasti bersertifikasi halal dan sudah terdapat logo halal pada kemasannya. Makanan satu ini terbuat dari ikan laut segar pilihan seperti tuna, salmon, makarel dan ocean fish lainnya yang sangat disukai oleh kucing.
Kandungan nutrisi yang lengkap dan seimbang untuk memenuhi kebutuhan tubuhnya agar selalu ternutrisi. Diperkaya akan vitamin dan asam lemak omega yang dapat membantu mendukung dan meningkatkan imun tubuh si kucing agar tidak mudah terserang penyakit.
Selain itu muezza juga diolah dengan sebaik mungkin agar mudah dicerna dan membantu mengoptimalkan sistem pencernaannya. Dilengkapi juga dengan kandungan ekstrak yucca schidigera yang membantu mengurangi bau pada kotoran, baik feses ataupun urinnya.
Snack Prins Play and Care Salmon
Tidak hanya makanan pokok saja yang menjadi penambah nafsu makan si kucing, tapi aneka snack juga bisa menjadi makanan penambah nafsu makan kucing. Salah satunya adalah dari produk snack dari Prins play yang menggunakan bahan utama ikan laut salmon segar pilihan.
Snack dapat membantu kucing kamu meningkatkan nafsu makannya dan biasanya diberikan sebagai hadiah setiap kali kucing kamu sudah melakukan hal yang kamu ajarkan atau perintah. Dengan memberikan snack kesukaannya akan membuat kucing jadi senang dan bahagia.
Kemasan snack biasanya berbentuk seperti stick dan memiliki banyak varian rasa yang bisa kamu pilih sesuai selera si kucing. Dengan hadirnya snack bisa menjadi makanan ringan mereka sehari-hari sebagai cemilan dan manfaatnya pun tidak kalah seperti makanan pokok.
Snack Me-O Creamy Treats
Snack selanjutnya ada produk dari Me-O creamy treats yang merupakan cemilan kucing dalam bentuk krim, terbuat dari bahan berkualitas tinggi serta bagus juga untuk kesehatan kucing. Bisa kamu gunakan sebagai penambah nafsu makan kucing disajikan sebagai toping tambahan.
Kamu bisa memberikan snack sebagai toping dengan menyajikannya di atas makanan utama si kucing. Kamu juga bisa diberikan ketika kucing selesai dilatih melakukan sesuatu atau setelah selesai grooming, supaya mereka tidak terlalu stress dan bahagia dengan makan snack.
Itulah beberapa rekomendasi makanan penambah nafsu makan kucing yang mungkin perlu untuk kamu ketahui, supaya bisa memberikan makanan yang bisa membuat kucing nafsu makannya semakin meningkat. Kamu juga bisa berikan aneka cemilan yang enak untuk kucing.
Usahakan untuk dibarengi juga dengan memberikan vitamin untuk kucing agar lebih efektif dalam membuat nafsu makan kucing semakin meningkat. Vitamin juga dapat membantu kucing dalam menjaga kekebalan tubuhnya supaya tetap sehat. Good Luck semoga membantu.
Comments are closed.