Cara Memotong Kuku Kucing Yang Galak

Nesiaverse.com – Bagaimana cara memotong kuku kucing yang galak? Apa yang harus kita lakukan untuk mengatasi hal itu? Kalau begitu langsung saja baca artikel ini sampai selesai, jika kamu ingin mengetahui terkait cara untuk memotong kuku kucing yang galak agar bisa tenang.

Seperti yang kamu ketahui kalau kucing memiliki kuku seperti cakar yang cukup tajam dan runcing. Kuku bagi kucing sangat berperan penting untuk kelangsungan hidupnya, karena tanpa kukunya mereka tidak akan bisa berburu, menangkap mangsa, dan sebagai pertahan diri.

Makanya penting sekali untuk merawat kuku kucing agar tetap sehat, kuat, dan tidak kotor. Tapi, terkadang saat ingin memotong kuku kucing yang galak mereka selalu memberontak dan tidak bisa diam, membuat kamu kesulitan untuk bisa memotong kukunya dengan maksimal.

Lalu kalau begitu bagaimana cara memotong kuku kucing yang galak? Nah, disini akan memberikan beberapa tips atau cara untuk memotong kuku kucing yang memiliki kepribadian agresif dan galak dengan mudah. Jadi simaklah ulasannya di bawah ini dengan seksama!

Cara Memotong Kuku Kucing Yang Galak

Cara Memotong Kuku Kucing Yang Galak

Penting untuk menjaga kebersihkan tubuh si kucing agar terhindar dari kutu, jamur, dan berbagai bakteri jahat lainnya. Biasanya kan kucing akan sangat aktif bermain di luar ruangan maupun di dalam ruangan, membuat debu dan kotoran mudah nempel di bulu dan kukunya.

Walaupun kucing bisa grooming atau perawatan sendiri dengan cara menjilat-jilati tubuhnya untuk membersihkan dirinya, tetap saja kucing juga perlu bantuan lebih dari kamu dalam membersihkan tubuh mereka secara keseluruhan dengan menggunakan alat bantu grooming.

Maka dari itu kamu perlu sekali menyediakan berbagai peralatan grooming untuk kucing, tidak hanya shampo untuk mandinya saja tapi banyak juga alat lainnya seperti alat potong kuku untuk kucing. Seperti halnya manusia yang senang pedicure manicure untuk kebersihan kuku.

Sebelum itu apa sih manfaat dari memotong kuku kucing? Perlu untuk kamu ketahui manfaat atau pentingnya memotong kuku kucing itu untuk apa. Nah, berikut ada beberapa manfaat memotong kuku kucing, diantaranya adalah:

  • Mencegah kucing melukai dirinya sendiri saat menggaruk kulitnya
  • Mencegah melukai kucing lain dan melukai pemiliknya saat bermain bersama
  • Mencegah kuku kucing patah karena terlalu panjang
  • Membantu kucing berjalan dengan nyaman
  • Mencegah terjadinya infeksi bakteri karena kuku kucing terbuat dari sel keratin yang mati.

Rutinlah menggunting kuku kucing setidaknya dua bulan sekali, jangan biarkan kukunya tumbuh terlalu panjang. Buat kamu yang kesulitan untuk memotong kuku kucing yang galak dan suka berontak, bisa ikuti cara-cara berikut yaitu:

Siapkan Alat Perlengkapan

Sebelum memotong kukunya tentu saja hal pertama yang harus kamu persiapkan adalah alat pemotong dan perlengkapan lainnya. Karena kucing kamu yang cenderung agresif dan galak, tentunya mereka tidak akan bisa diam suka menggigit, penting adanya alat bantu untuk mencegah hal itu terjadi. Nah berikut ada beberapa perlengkapannya, yaitu:

  1. Gunting Kuku khusus untuk kucing, bisa gunakan dengan berbagai jenisnya seperti guillotine, scissor, peacock ataupun tipe elektrik, bisa pilih sesuai kebutuhan kucing.
  2. Collar Corong sebagai alat bantu pelindung leher, supaya kucing tidak menggigit-gigit.
  3. Hammock Kucing sebagai alat bantu supaya kaki atau tangannya diam saat potong kuku.

Buat kamu yang belum tau atau paham jenis gunting atau alat potong kukunya, berikut ada sedikit penjelasan tentang jenis alatnya yaitu:

  • Guillotine adalah alat potong kuku untuk kucing yang sensitif terhadap suara saat memotong kukunya, jadi akan sangat cocok untuk kucing kamu yang memang takut mendengar suara yang dikeluarkan saat memotong kukunya. Bentuknya seperti tang dengan adanya lubang kecil yang terdapat mata pisau, hanya saja tidak cocok untuk kuku kucing yang cenderung tumbuh ke bagian dalam jadi akan susah masuk ke lubangnya.
  • Scissor adalah alat potong kuku khusus untuk anak kucing dengan kuku yang lunak dan tidak terlalu keras. Bentuknya mirip seperti gunting biasa, bedanya ada pada bagian besi pemotong. Hanya saja perlu hati-hati saat menggunakan gunting kuku ini, gunakan dengan distribusi kekuatan yang seimbang saat memotongnya agar kuku tidak patah.
  • Peacock adalah alat potong kuku untuk kucing dengan pertumbuhan kuku ke dalam, alat jenis peacock juga tidak mengeluarkan suara saat memotong kuku jadi aman untuk kucing yang sensitif suara. Bentuknya hampir sama dengan guillotine, bedanya di pisau.
  • Elektrik adalah mesin kecil potong kuku kucing modern dengan memotong secara otomatis, jadi tidak perlu mengeluarkan tenaga untuk memotongnya. Bentuknya seperti mesin kecil yang panjang dengan mata pisau otomatis di dalam. Hanya saja alat ini kurang cocok untuk kucing yang memang takut atau sensitif akan suara mesin.

Pastikan Mood Kucing Lagi Stabil

Buat kucing yang galak tentunya harus bisa menyesuaikan mood mereka, kalau lagi sensitif banget sebaiknya jangan dilakukan pada saat itu juga untuk memotong kukunya. Kamu harus cari waktu yang tepat saat mood kucing lagi lumayan tenang untuk di dekati atau di pangku.

Kamu juga bisa dengan memanjakan mereka terlebih dahulu dengan memberi berbagai cemilan atau makanan kesukaan si kucing. Biasanya mereka akan semakin sensitif kalau diberi makan, jadi sebisa mungkin kasih makan dulu atau kasih cemilan biar agak tenang moodnya.

Berikan Makan Sebelum Mulai Memotong Kukunya

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya kalau kucing biasanya akan semakin sensitif kalau belum makan, apalagi buat kucing yang memang karakternya galak. Pastinya harus diberi makan terlebih dahulu, supaya perut mereka juga kenyang dan tidak banyak bergerak nantinya.

Jika kucing dalam keadaan perut kenyang, mereka akan lebih tenang karena tidak bisa bergerak banyak dan juga mereka cenderung jadi mengantuk kalau sudah makan. Dengan begitu si kucing bisa jauh lebih jinak tidak agresif dan bisa segera memotong kukunya xixixi.

Mulai Praktek Untuk Memotong Kuku Kucing Yang Galak

Alat bantu sudah siap, gunting kuku sudah siap, mood kucing sedang stabil dan perutnya dalam keadaan kenyang, inilah saatnya untuk mulai praktek menggunting kuku si kucing yang galak. Kini persiapan sudah selesai tinggal eksekusi kuku kucing yang sudah terlalu panjang ini.

Sebelum itu pastikan kamu mendekatinya dengan perlahan dan cobalah untuk mengelusnya terlebih dahulu lalu menggendongnya. Nah, kalau begitu langsung saja ikuti langkah-langkah memotong kuku kucing yang super galak ini dengan cara sebagai berikut:

  1. Pastikan kamu sudah memasang hammock dan collar corong agar si kucing tidak berontak dan menggigit-gigit tangan kamu saat memotong kukunya.
  2. Pangku kucing dengan nyaman agar lebih mudah untuk memotong kukunya, usahakan posisi memangkunya benar agar si kucing bisa tenang dan nyaman. Patikan lengan kamu ada di bagian leher si kucing dengan perlahan, jangan terlalu menekan lehernya.
  3. Angkat salah satu tangan atau kaki kucing yang akan di potong kukunya terlebih dahulu.
  4. Gunakan gunting kuku khusus untuk kucing, usahakan tidak dengan gunting kuku biasa.
  5. Pencet atau tekan perlahan bagian bantalan kaki atau tangan si kucing, supaya kukunya bisa keluar dengan jelas dan lebih mudah memotongnya.
  6. Mulai potong kukunya dengan runtut atau teratur satu persatu dari atas ke bawah dengan perlahan saja, agar si kucing tidak terlalu kaget dan kukunya tidak terluka.
  7. Hindari memotong kuku kucing dari samping karena dapat menyebabkan kukunya patah.
  8. Lakukan secara berulang sampai semua bagian kuku di kaki atau tangannya terpotong.
  9. Sesudah memotong semua kukunya, kamu bisa dirapihkan lagi atau diperhalus supaya kuku yang terpotong teksturnya rata dan pertubuhan kukunya nanti jadi lebih rapi.
  10. Rutin untuk berikan perawatan manicure dan pedicure untuk kesehatan kuku kucing.

Itulah beberapa cara memotong kuku kucing yang galak, mungkin perlu untuk kamu ketahui agar mempermudah kamu dalam mengatasi kucing yang galak saat ingin memotong kukunya. Dengan begitu kucing akan lebih tenang saat dipotong kukunya dan tidak akan memberontak.

Usahakan untuk tidak terlalu dalam memotong kuku kucing, karena bisa melukai kukunya dan berdarah. Cukup sampai setengahnya dari panjang kuku yang akan di potong, serta pastikan juga potong kuku kucing tidak dilakukan terlalu sering, Goodluck semoga membantu.

Comments are closed.