Cara Membuat Jus Tomat Untuk Diet
Nesiaverse.com – Pastinya sudah tidak asing lagi dengan buah Tomat yang satu ini yang dikenal sebagai salah satu jenis buah-buahan dan ada juga yang menganggapnya sebagai sayuran, dan buah ini yang kerap dijadikan sebagai salah satu alternatif untuk mereka yang sedang diet lalu bagaimana dengan cara membuat jus Tomat untuk diet untuk mengetahuinya bisa dengan simak penjelasannya disini.
Tomat atau Solanum lycopersicum syn, Lycopersicum esculentum yang merupakan salah satu jenis tumbuhan dari keluarga Solanaceae yang berasal dari Amerika Tengah dan Selatan, namun tumbuhan ini yang bisa tumbuh dimana saja dan bahkan tumbuh liar.
Tomat yang memiliki ukuran kecil bulat yang memiliki warna hijau, kuning dan juga merah muda atau merah, dengan rasanya yang asam namun ada juga yang asam kemanisan, buah ini juga yang memiliki manfaat yang melimpah untuk kesehatan, kecantikan dan bahkan membantu menurunkan berat badan.
Sehingga buah Tomat ini cocok dikonsumsi untuk mereka yang sedang menjalankan program diet, untuk merasakan manfaatnya yaitu dengan mengkonsumsinya secara langsung atau bisa juga dengan dibuatkan jus setiap harinya untuk bisa merasakan manfaatnya lebih maksimal.
Dimana buah Tomat ini yang memang sangat baik untuk diet hal ini dikarenakan kandungan didalamnya yang memiliki peran dalam menurunkan berat badan, selain itu juga kandungan vitamin C dalam buah ini yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh juga.
Nah untuk kamu yang ingin mencoba untuk memanfaatkan buah Tomat dalam program dietnya, maka kamu perlu mengetahui dengan cara membuat jus tomat untuk diet.
Cara Membuat Jus Tomat Untuk Diet
Tomat merupakan salah satu jenis buah-buahan yang diperkaya dengan kandungan nutrisi yang sangat baik dan bermanfaat untuk kesehatan tubuh, bahkan Tomat juga baik untuk mereka yang ingin menurunkan berat badan atau diet hal ini karena buah Tomat yang rendah kalori.
Untuk kamu yang ingin memiliki tubuh yang ideal maka bisa dengan mencoba untuk memanfaatkan buah Tomat ini untuk membantu menurunkan berat badan, apalagi buah Tomat ini yang bisa ditemukan dengan mudah dan bahkan harganya pun murah yang bisa kamu dapatkan di pasaran.
Biasanya buah Tomat ini yang sering dijadikan sebagai bahan tambahan dalam masakan pada sayuran, namun selain itu juga buah Tomat yang bisa dikonsumsi secara langsung atau diolah menjadi jus.
Untuk rasa jus dari buah Tomat ini yang cukup asam tetapi sebagian orang yang kerap menambahkan beberapa bahan yang lainnya sehingga menambah rasa menjadi lebih segar, nah adapun untuk beberapa cara membuat jus tomat untuk diet yang bisa kamu coba yaitu sebagai berikut:
Jus Tomat dengan Jeruk
Untuk cara membuat jus tomat untuk diet yaitu dengan menambah buah Jeruk kedalamnya yang baik untuk diet, dan untuk jus yang satu ini termasuk salah satu jenis minuman jus yang paling umum dan banyak juga yang mencobanya, untuk cara membuatnya yaitu sebagai berikut:
Bahan-bahan:
- 4 buah Tomat
- 2 buah Jeruk
- 1/2 cup air mineral
- 1/2 sendok makan gula
- Es batu
Cara Membuat:
- Terlebih dahulu silahkan cuci buah Tomat dan buah Jeruk hingga bersih.
- Kemudian potong kecil-kecil buah Tomat dan peras buah Jeruk dan ambil airnya perasaannya.
- Jika sudah masukkan Tomat, air perasan jeruk, gula dan juga air mineral ke dalam blender.
- Kemudian blender semua bahan hingga halus.
- Jika sudah halus kemudian saring jus terlebih dahulu.
- Lalu siapkan gelas dengan es batu dan tuangkan jus yang sudah disaring ke dalam gelas.
Jus Tomat
Untuk cara membuat jus tomat untuk diet buat kamu yang mungkin tidak ingin menambahkan buah-buahan lainnya, maka kamu bisa dengan mencoba untuk cara membuat jus tomat untuk diet yang satu ini, untuk caranya pun sangat mudah dan kamu bisa dengan mengikuti langkah-langkahnya dibawah ini.
Bahan-bahan:
- 3 buah Tomat matang
- 2 batang Seledri
- 2 sendok makan perasan jeruk nipis
- Madu secukupnya
- Air mineral
Cara membuat:
- Terlebih dahulu cuci buah Tomat dan juga seledri hingga bersih.
- Kemudian kukus buah Tomat selama 3 hingga 5 menit.
- Lalu potong-potong seledri dan juga Tomat.
- Masukkan potongan Tomat dan seledri kedalam blender.
- Tambahkan air perasan jeruk, air mineral dan juga es batu ke dalam blender tersebut.
- Lalu blender hingga halus dan lembut.
- Jika sudah kemudian masukkan ke dalam gelas dan tambahkan dengan madu lalu aduk hingga merata.
Jus Tomat dengan Wortel
Cara membuat jus tomat untuk diet yang lainnya yaitu dengan menambahkan Wortel yang dapat kamu coba, dimana kedua bahan ini mengandung nutrisi yang baik untuk tubuh terutama untuk mereka yang sedang menjalankan program diet dan untuk caranya yaitu sebagai berikut:
Bahan-bahan:
- 2 buah Tomat
- 1 buah Wortel
- 3 helai daun Mint
- 1 sendok makan perasan Lemon
- 1/2 cup air mineral
- 1 1/2 cup es batu
Cara Membuat:
- Terlebih dahulu silahkan cuci buah Tomat, buah Wortel, dan daun mint hingga bersih.
- Kemudian masukkan Tomat, Wortel, daun mint, air perasan lemon dan juga air mineral ke dalam blender.
- Kemudian blender semua bahan hingga halus.
- Jika sudah halus kemudian saring jus terlebih dahulu.
- Lalu siapkan gelas dengan es batu dan tuangkan jus yang sudah disaring ke dalam gelas.
Jus Tomat dengan Semangka
Untuk kamu yang pecinta buah Semangka yang bisa dibuat jus dengan menambahkan buah Tomat yang akan memberikan manfaat untuk menurunkan berat badan loh, untuk cara membuat jus tomat untuk diet yang satu ini kamu bisa mengikuti caranya dibawah ini.
Bahan-bahan:
- 1/2 buah Semangka yang berukuran kecil
- 2 buah Tomat yang berukuran sedang
Cara membuat:
- Terlebih dahulu cuci buah Tomat dan juga buah Semangka hingga bersih.
- Kemudian potong-potong Tomat dan Semangka menjadi lebih kecil.
- Masukkan potongan Tomat dan Semangka ke dalam blender.
- Lalu blender hingga halus dan lembut.
- Jika sudah kemudian masukkan ke dalam gelas.
Jus Tomat, Nanas, Raspberry dan Buah Bit
Untuk membuat jus Tomat untuk diet dengan mencampurkan beberapa buah lainnya seperti Nanas, Raspberry dan juga buah Bit untuk diet yang bisa kamu lakukan dengan mudah dirumah, untuk cara membuatnya yaitu sebagai berikut:
Bahan-bahan:
- 200 gram buah Tomat cherry
- 25 gram buah Bit
- 150 gram buah Nanas
- 25 gram buah Raspberry beku
Cara Membuat:
- Terlebih dahulu silahkan cuci buah buah Tomat cherry, Raspberry, buah Bit dan Nanas hingga bersih.
- Potong kecil-kecil buah Tomat, Raspberry, buah Bit dan buah Nanas.
- Jika sudah lalu masukkan buah Tomat, Nanas, Raspberry dan juga buah Bit ke dalam blender.
- Kemudian blender semua bahan hingga lembut atau halus.
- Jika sudah halus kemudian saring jus terlebih dahulu.
- Lalu siapkan gelas dengan es batu dan tuangkan jus yang sudah disaring ke dalam gelas.
Jus Tomat dengan Mentimun
Untuk kamu yang ingin menjalankan program diet dengan mencoba memasukkan buah Tomat ke dalam menu diet harian maka bisa dengan dibuatkan jus yang ditambah dengan mentimun, untuk cara membuatnya sendiri cukup mudah yaitu sebagai berikut:
Bahan-bahan:
- 4 buah Tomat
- 3 buah Mentimun
- 1/2 ikat Bayam
- 1 siung bawang putih
Cara membuat:
- Terlebih dahulu cuci buah Tomat, Mentimun, dan juga Bayam hingga bersih.
- Lalu potong-potong buah Tomat, Mentimun dan Bayam.
- Lalu iris bawang putih.
- Masukkan potongan Tomat, Mentimun, Bayam dan bawang putih kedalam blender.
- Lalu blender hingga halus dan lembut.
- Jika sudah kemudian masukkan ke dalam gelas.
Jus Tomat, Lemon dan Nanas
Selanjutnya untuk cara membuat jus Tomat untuk diet lainnya yaitu dengan menambahkan Lemon dan Nanas, untuk cara membuatnya cukup mudah dan bisa dengan mengikuti langkah-langkahnya dibawah ini.
Bahan-bahan:
- 2 buah Tomat berukuran besar
- 150 gram buah Nanas
- 2 buah Lemon
- 1/2 cup air mineral
Cara Membuat:
- Terlebih dahulu silahkan cuci buah Tomat dan Nanas hingga bersih.
- Potong kecil-kecil buah Tomat dan buah Nanas.
- Lalu peras 2 buah Lemon.
- Jika sudah masukkan Tomat, Nanas, air perasan lemon dan juga air mineral sekitar 1/2 cup ke dalam blender.
- Kemudian blender semua bahan hingga halus.
- Jika sudah halus kemudian saring jus terlebih dahulu.
- Lalu siapkan gelas dengan es batu dan tuangkan jus yang sudah disaring ke dalam gelas.
- Jika ingin menambahkan gula maka bisa menambahkannya sedikit dan lebih baik tidak menambahkan gula terlalu banyak.
Jus Tomat dengan Apel
Untuk cara membuat jus Tomat untuk diet yang bisa kamu coba yang terakhir yaitu dengan menambahkan buah Apel hijau ke dalamnya, dan untuk cara membuatnya pun cukup mudah seperti membuat jus Tomat lainnya.
Bahan-bahan:
- 1 buah Tomat
- 2 buah Apel hijau
- 1 batang Seledri
Cara membuat:
- Terlebih dahulu cuci buah Tomat, Apel dan juga seledri hingga bersih.
- Lalu potong-potong seledri, Apel dan juga Tomat menjadi ukuran kecil.
- Masukkan potongan Tomat, Apel dan seledri kedalam blender.
- Lalu blender hingga halus dan lembut.
- Jika sudah kemudian masukkan ke dalam gelas dan tambahkan dengan es batu.
Mungkin hanya itu saja beberapa cara yang bisa kamu coba dalam membuat jus Tomat untuk program diet atau menurunkan berat badan, untuk bisa merasakan manfaatnya lebih maksimal maka bisa mengkonsumsinya secara rutin dan semoga dengan adanya ulasan diatas bisa membantu dan bermanfaat selamat untuk mencoba.
Comments are closed.