Saturday, 06 Jul 2024

Cara Memandikan Kucing Yang Takut Air

6 minutes reading
Thursday, 14 Sep 2023 02:13 0 86 Sela Rahma

Nesiaverse.com – Bagaimana cara memandikan kucing yang takut air? Supaya kucing mau mandi tanpa membuatnya takut air. Kalau begitu langsung saja baca artikel ini sampai selesai, jika kamu ingin mengetahui terkait cara untuk memandikan kucing yang takut terhadap air.

Kucing banyak sekali digemari atau disukai banyak orang dan banyak dijadikan sebagai hewan peliharaan. Karena kucing adalah hewan yang sangat menggemaskan dengan tingkahnya yang lucu, cukup membuat kamu terhibur dengan segala tingkah lakunya yang random banget.

Fakta unik kucing kebanyakan seringkali takut terhadap air dan tidak mau mandi, suka kabur-kaburan lah atau sering memberontak saat memandikan si kucing. Bikin kamu kesusahan dalam menghadapi kucing yang takut terhadap air ini, sulit sekali membujuknya untuk mandi.

Lalu kalau begitu bagaimana cara memandikan kucing yang takut air? Nah, disini akan memberikan beberapa tips atau cara untuk memandikan kucing yang takut air secara jelas agar dapat kamu lakukan dengan baik. Jadi simaklah ulasannya di bawah ini dengan seksama!

Cara Memandikan Kucing Yang Takut Air

Cara Memandikan Kucing Yang Takut Air

Sebelum itu ada beberapa hal yang perlu untuk kamu ketahui mengenai penyebab kucing takut terhadap air. Penting untuk kamu mengetahui hal tersebut, agar bisa mengatasi permasalahan itu dengan baik serta mempermudah kamu dalam mencari cara untuk memandikan kucing.

Biasanya kucing memiliki alasan tertentu yang membuatnya takut terhadap air, karena tidak mungkin juga tiba-tiba kucing takut air begitu saja bukan? Malah kucing itu banyak yang bisa berenang juga, lho. Maka dari itu mari ketahui penyebabnya yang ada di bawah ini, yaitu:

  • Trauma karena adanya kenangan buruk terhadap air, bisa dari perilaku manusia yang sering menyiram air kepada kucing saat ingin mengusirnya.
  • Adapun kucing tidak terbiasa dengan air sedari kecil, jadi ketika terkena air atau lihat air mereka akan cenderung takut basah.
  • Terganggu dengan adanya suara gemericik air yang keras, bisa saat hujan atau ketika sedang berada di kawasan sungai.

Nah, buat kamu yang kebetulan punya kucing takut air karena salah satu penyebabnya seperti yang ada di atas, tentunya akan memiliki kesulitan saat hendak ingin memandikan kucing. Dengan begitu kamu bisa ikuti cara-cara memandikannya seperti berikut di bawah ini, yaitu:

Pastikan Mood Kucing Kamu Sedang Baik

Sebelum memandikan kucing pastinya pastikan bahwa mood atau suasana hati kucing sedang senang dan tidak agresif saat melihat air. Kamu bisa membuat mood si kucing jadi lebih baik agar bisa nurut, dengan cara memberikan cemilan kesukaannya atau mengajak bermain.

Dengan begitu kucing akan mulai nurut kepada kamu dan bisa sedikit luluh atau tidak terlalu kaget melihat air nantinya saat ingin memandikan kucing. Selain itu juga jangan menakut-nakuti kucing dengan air, karena akan membuat kucing jadi trauma lagi saat melihat air.

Pastikan Suhu Airnya Pas

Hal yang pertama ketika akan memandikan si kucing adalah dengan mengatur suhu air yang nyaman untuk tubuh si kucing. Jangan gunakan air dingin saat memandikan si kucing, hal itu akan membuatnya merasa terkejut karena suhu dinginnya sehingga membuatnya berontak.

Gunakan air hangat dengan suhu yang pas, tidak terlalu panas dan tidak dingin tapi hangat. Seperti halnya ketika memandikan anak kecil, begitupun dengan kucing yang sama sensitifnya terhadap suhu air yang dapat membuatnya tidak bisa mengontrol suhu tubuhnya tetap stabil.

Gunakan Air bersih

Salah satu penyebab kucing tidak mau mandi atau memberontak adalah faktor air yang membuat si kucing tidak nyaman dengan bau maupun kondisi air tersebut.

Gunakan air bersih yang telah kamu hangatkan terlebih dahulu agar si kucing merasa nyaman saat dimandikan dan tidak akan lagi memberontak.

Mandikan Diwaktu Yang Tepat

Pastikan kamu juga memandikan si kucing pada waktu yang tepat, yaitu pagi hari tepatnya di jam 7-8 dimana ada cahaya matahari pagi yang bagus untuk menjaga suhunya tetap stabil dan juga membantu si kucing agar terhindar dari flu serta meningkatkan imun tubuhnya.

Dengan begitu kamu bisa menjemurnya juga setelah kucing mandi, supaya lebih fresh, sehat, dan nyaman. Hindari memandikannya di siang hari di bawah terik matahari dan sore hari yang suhu udaranya akan mulai semakin terasa dingin yang dapat mengakibatkan kucing flu.

Mandikan Dengan Runtut

Hal paling penting dalam memandikan si kucing yang senang memberontak ini adalah harus dengan runtut atau sesuai aturan. Jangan langsung mengguyur si kucing dengan air, pastikan untuk membasahinya sedikit demi sedikit supaya dapat menyesuaikan suhu tubuhnya.

Lakukan dengan perlahan namun pasti, jangan menyakitinya dengan air. Cobalah untuk membersihkan bagian kepalanya terlebih dahulu menggunakan waslap yang di basahi air, lalu basahi sedikit demi sedikit sampai ke seluruh tubuhnya dan barulah memandikannya.

Berikut ada tata cara memandikan kucing agar tidak berontak, diantaranya adalah:

  1.  Pastikan untuk menyediakan air hangat, bak mandi kucing, shampo kucing, dan handuk untuk kucing.
  2. Isi bak mandi si kucing dengan air hangat, cukup setengahnya saja jangan sampai penuh.
  3. Basahin si kucing terlebih dahulu dengan perlahan mulai dari kakinya, mengelap-lap membersihkan bagian kepalanya, sampai basahi tubuhnya dengan perlahan saja jangan terlalu mengguyurnya (gunakan air hangat juga).
  4. Jika sudah terbasahi seluruhnya, baru kamu masukan si kucing ke bak mandi yang telah diisi air hangat dan biarkan si kucing berendam agar lebih nyaman.
  5. Tuangkan shampo secukupnya pada tubuh atau bulu si kucing, lalu gosok pelan-pelan dengan lembut sampai berbusa (pastikan tidak terkena mata si kucing shamponya).
  6. Jika dirasa sudah cukup berbusa, kamu bisa sambil memijit-mijit tubuhnya agar shampo lebih meresap kebagian kulit si kucing dengan baik (lakukan gerakan lembut, jangan terlalu kasar).
  7.  Jika sudah bersih, bilas si kucing dengan air hangat bersih agar sisa-sisa shampo yang menempelnya hilang.
  8. Selimuti si kucing dengan handuk (bisa sambil menggendongnya juga) keringkan bulunya dengan handuk secara lembut jangan menggosoknya terlalu kencang.
  9. Selesai mandi pastikan untuk menjemur si kucing di bawah sinar matahari pagi selama 5 menit agar tidak flu.
  10. Selanjutnya kamu bisa berikan vitamin bulu untuk memperhalus dan melembutkan bulu dan kulit si kucing sehabis mandi.

Peringatan!

Usahakan untuk tidak memandikan kucing terlalu sering cukup setiap 4-6 minggu sekali saja, karena kucing sendiri bisa membersihkan tubuhnya sendiri. Hal itu juga dapat menyebabkan bulu kucing rontok dan kulitnya kering hingga iritasi jika kamu terlalu sering memandikannya.

Gunakan produk shampo khusus untuk kucing juga, jangan gunakan shampo sembarangan seperti produk shampo manusia atau shampo yang bukan untuk kucing gunakan. Karena mau bagaimanapun juga pH kucing dengan manusia berbeda dan itu akan membuatnya rontok.

Itulah beberapa cara memandikan kucing yang takut air, mungkin bisa kamu tiru atau lakukan di rumah, agar dapat memandikan si kucing dengan baik supaya tidak memberontak dan takut. Pastikan tidak dengan cara memaksanya atau langsung mengguyur si kucing dengan air dingin.

Jika kucing kamu dalam kondisi tertentu seperti jamuran atau kutuan, kamu bisa memandikan si kucing 2x dalam seminggu sampai terbasmi dengan baik pakai shampo khusus anti kutu atau anti jamur yang bisa kamu dapatkan di petshop atau olshop. Good Luck semoga membantu.