Saturday, 06 Jul 2024

Cara Melakukan Push Up Untuk Melatih Kekuatan Otot

6 minutes reading
Wednesday, 2 Aug 2023 17:00 0 144 Muti Karya

Nesiaverse.com – Cara yang tepat untuk melatih kekuatan otot adalah dengan melakukan latihan push up. Push sendiri merupakan salah satu jenis olahraga yang dapat melatih kekuatan tubuh. Meskipun gerakannya cukup sederhana, bagi beberapa pemula gerakannya cukup sulit untuk dilakukan. Namun, jika kamu melakukannya dengan baik dan benar, gerakan push up memiliki banyak sekali manfaat diantaranya adalah melatih kekuatan otot, kemudian bagaimana caranya?

Banyak sekali jenis olahraga yang akan membantu kamu untuk melatih kekuatan hingga massa otot dalam tubuh, salah satunya adalah push up. Karena gerakan push up sendiri sangat efektif dna cocok untuk membentuk kekuatan otot. Namun, kamu harus mengetahui cara melakukan push yang benar guna melatih otot, karena jika salah melakukannya kamu bisa mengalami cedera juga. 

Cara Melakukan Push Up Untuk Melatih Kekuatan Otot

Cara Melakukan Push Up Untuk Melatih Kekuatan Otot

Kamu tidak harus menjadi seorang tentara dulu untuk bisa mendapatkan manfaat dalam melakukan latihan atau gerakan push up. Karena kamu bisa melakukan push up dimana saja. Bahkan dalam melakukan gerakan push up kamu tidak memerlukan peralatan tambahan. Kamu bisa melakukan push up kapan saja dan dimana saja, hanya pastikan untuk melakukan push up di permukaan yang keras dan rata, sehingga cocok untuk berbaring secara mendatar sebagai salah satu gerakan dasar push up. 

Olahraga push up sendiri adalah olahraga dengan posisi meluruskan dan menekuk lengan sekaligus menjaga punggung tetap lurus. Kemudian keduanya lah yang akan menopang tubuh pada tangan dan kaki. Selanjutnya gerakan naik dan turun dimulai, maka push up sudah terlaksanakan. Secara singkat Push up merupakan gerakan olahraga untuk melatih kekuatan otot dengan cara mengangkat dan menurunkan tubuh. 

Dasar Gerakan Push Up 

Berikut beberapa cara untuk melakukan push up yang baik dan benar, untuk melatih kekuatan otot menjadi lebih baik lagi.

Dimulai Dengan posisi Tengkurap Di Lantai Datar

Pertama, kamu harus memperhatikan posisi badan kamu dan menjaga agar kaki tetap berdekatan. Berikut beberapa hal yang harus kamu perhatikan dengan posisi tengkurap di atas lantai. 

  • Pertama, letakan telapak tangan di atas lantai, bukalah selebar dengan bahu kamu dan jangan melebihi lebar bahu kamu karena dapat menyebabkan cedera. Kemudian keduanya harus berada di sebelah bahu kamu, dengan siku yang mengarah ke jari kaki. 
  • Jika kamu berada di permukaan yang miring atau tidak keran, maka kamu dapat juga menopang tubuh dengan menggunakan buku ari, kamu bisa mengepalkan tangan. Hal ini akan memberikan tantangan yang lebih sulit lagi. Maka, pastikan kamu berada di posisi alas yang keras seperti lantai. 
  • Kemudian tekuk bagian jari-jari kaki keatas searah dengan kepalamu. Pastikan pangkal jari kaki kamu harus menyentuh lantai dengan baik

Mulai Mengangkat Tubuh Menggunakan Lengan 

Berikutnya, pada titik ini, gerakan push up sudah dimulai. Kamu akan menopang berat badan dengan menggunakan pangkal kaki dan tangan. Posisi satu ini akan mengharuskan kamu untuk membentuk garis lurus dari kepala hingga ke area tumit. Posisi ini juga disebut dengan posisi papan atau dikenals ebagai plank. Kamu dapat melakukan gerakan mengangkat tubuh melalui plank.

 Memilih Jenis Push Up Yang Tepat

Dalam melakukan gerakan push up sendiri, kamu harus memilih versi atau jenis push up yang sesuai dengan kemampuan kamu. Ada 3 jenis variasi dari push up yang merupakan basic dari push up. Perbedaannya dalha posisi tangan ketika berada di posisi plank dna mengangkat abdan. Semakin dekat posisi kedua tangan maka akan semakin besar kamu melibatkan fungsi dan kerja dari otot trisepmu. Semakin lebat posisi kedua tangan, maka semakin besar juga melibatkan otot dada kamu. 

Berikut 3 jenis push up dasar atau basic yang bisa kamu pilih dna gunakan. 

  • Push Up biasa : Dimana nantinya kondisi tangan kamu sedikit lebih lebar dari bahu. Jenis push up biasa ini merupakan basic push up yang melatih otot lengan dan dada. 
  • Push Up Berlian : Push up berlian ini dimana kondisi lengan kamu berdekatans ehingga memebnetuk berlian. Posisikan kedua tangan langsung tepat dibawah dada kamu.Jenis push up berlian sendiri lebih banyak menggunakan otot lengan daripada push up biasa. 
  • Lengan Dilebarkan :Lebarkan tangan kamu menjauhi lebar bahu, jenis push up ini akan melatih bagian otot dada yang membutuhkan kekuatan lengan kamu lebih banyak lagi. 

Cara Melakukan Push Up Dasar

Selanjutnya adalah dengan melakukan langkah-langkah push up dasar yang diantaranya adalah sebagai berikut ini:

Pastikan Siku Membentuk Sudut 90 Derajat

  • Dalam melakukan gerakan push up kamu harus menjaga siku agar tetap dekat dengan tubuh. Kemudian kamu harus menghadapkan kepala ke depan. Usahakan agar bagian ujung hidung kamu tetap mengarah ke depan, kemudian jagalah agar tubuh kamu tetap berada pada posisi plank yang rata. Jangan menurunkan pinggul kamu. Tarik nafas sambil menurunkan bagian tubuh kamu. 
  • Jarak antara tubuh kamu dan lantai bisa disesuaikan, tergantung pada kondisi dan kekuatan serta bentuk tubuh kamu. Sehingga, jarak yang baik antara tubuh dan lantai sebaiknya setinggi kepalan tangan kamu. 

Mengatur Nafas Saat Gerakan Turun-Naik Saat Push up

  • Saat mengangkat tubuh hembuskan nafas saat mendorong lantai menjauhi lantai, atau saat gerakan keatas. 
  • Kemudian otot belakang lengan atas akan merasakan kontraksi, namun kamu tidak boleh tergoda dengan menggunakan otot pantat dan perut. Lanjutkan dorongan menggunakan lengan kamu dengan posisi lurus.

Mengulangi Gerakan Turun-Naik Dengan Kecepatan

Kemudian kamu bisa langsung mulai meningkatkan intensitas dan kecepatan dalam melakukan push up. Lakukan saja gerakan push up sesuai dengan kemampuan dan kondisi fisik kamu. Jangan memaksakan nya melebihi kondisi atau kemampuan kamu, karena dapat mengundang cedera pada tubuh. 

Cara Melakukan Push Up Lanjutan

Push up lanjutan ini dilakukan bagi kamu yangs duah menguasai gerakan dasar push up dan menguasai push cara melakukan push up dasar dengan baik dan benar, khususnya bagi kamu yang sudah mampu menyesuaikan dengan kecepatan atau intensitas repetisi. 

Melakukan Push Up Sambil Bertepuk Tangan

Cara melakukan push up sambil tepuk tangan ini bisa kamu lakukan khususnya bagi yang sudah terbiasa melakukan push up. Kamu bisa mendorong tubuh dengan kekuatan yang cukup kemudian bertepuk tangan, saat tubuh berada di udara. Hal ini umumnya dilakukan sebagai salah satu latihan plyometric. 

Melakukan Push Up Berlian 

Push up berlian merupakan salah satu push up yang berada di posisi plank atau papan. Kamu harus menempatkan kedua tangan di bagian bawah tubuh dalam bentuk berlian. Ketika kamu melakukan gerakan push up dengan menggunakan tangan yang membentuk berlian ini, kamu membutuhkan kekuatan lengan yang secara tidak langsung lebih besar dari push up lainnya. Sehingga kamu harus memperhatikan kondisi dan kesanggupan dalam melakukan gerakan push up berlian. 

Melakukan Push Up Kalajengking

Gerakan Push Up Kalajengking sendiri dimulai dengan posisi push up biasanya. Yang membedakan telah menurunkan badan, kamu harus mengangkat salah satu kaki dari lantai dengan lutut yang menekuk ke arah samping dan belakang. Lakukan set ini untuk masing-masing kaki,yaitu kanan dan kiri secara bergantian. 

Melakukan Push Up Spiderman

Push up spiderman sendiri merupakan variasi dari push up dasar. Setelah badan turun, angka satu kaki dari lantai dan tarik bagian lutut kamu ke sampung dna mengarah ke bahumu. Lakukan gerakan sipederman ini secara bergantian antara kanan dan kiri. Jika kamu melakukan gerakan push up spiderman maka akan melibatkan otot bagian tengah juga. Sehingga memiliki lebih banyak manfaat lagi. 

Demikian pembahasan mengenai cara untuk melakukan push up untuk membantu melatih kekuatan otot pada tubuh. Kamu harus memulainya dengan mengetahui dasar-dasar dalam melakukan push up, cara melakukan push up dasar dna berbagai jenis push up dan caranya. Sehingga kamu dapat menyesuaikan jenisnya sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan tubuh serta kondisi kamu.