Cara Agar Kenari Cepat Bunyi Keras
Nesiaverse.com – Masih banyak orang yang masih pemula dan ingin memelihara burung kenari dan bisa menghasilkan bunyi yang keras, sehingga tidak heran jika banyak orang yang bertanya-tanya bagaimana cara agar kenari cepat bunyi keras? Untuk mengetahui jawaban mengenai caranya bisa dengan simak penjelasannya dibawah ini.
Burung kenari sendiri merupakan salah satu burung peliharaan yang sangat cocok untuk mereka yang suka atau senang mendengarkan kicauan burung di rumah setiap harinya, bahkan tidak hanya memiliki suara kicauan yang merdu saja tetapi burung kenari memiliki bulu yang berwarna warni sangat variasi.
Pastinya setiap pemilik burung kenari ingin melihat dan mendengarkan suara kicauannya yang merdu dan berbunyi keras, untuk burung kenari peliharaan yang tidak gacor dan suaranya yang terdengar tipis dan pelan tentu saja membuat siapa saja yang mendengarnya kecewa.
Dimana kamu yang masih bisa untuk memaksimalkan suara kicau burung kenari agar gacor dan berbunyi keras serta ngotot, untuk membuat volume suara burung kenari berbunyi keras yang tentu saja dibutuhkan perawatan harian dan jug latihan fisik.
Dalam melakukan perawatan burung kenari sendiri yang bisa dibilang gampang-gampang susah karena kita yang harus dengan sabar merawatnya, nah untuk kamu yang ingin tahu dengan cara agar kenari cepat bunyi keras bisa simak penjelasan disini dengan seksama.
Cara Agar Kenari Cepat Bunyi Keras
Pastinya dengan burung kenari dengan kekuatan volume suara kicauan yang keras biasanya diikutsertakan dalam perlombaan karena hal ini menjadi nilai plus untuk burung kenari menang, tetapi sebagian besar belum tahu dengan cara agar kenari cepat bunyi keras dan tembus.
Sebenarnya kualitas suara burung kenari sendiri berasal dari dua hal yaitu perawatan dan keturunan, suara burung kenari yang bagus dan burung tersebut berasal dari trah atau keturunan indukan, walaupun demikian perawatan burung kenari sejak masih anakan dapat menjadikan suara kicau burung tersebut menjadi bertambah bagus.
Hasilnya yang tidak didapatkan secara langsung melainkan secara bertahap dimulai dari ngeriwik, gacor, ngerol panjang dan juga tembus isian, sehingga dengan begitu sangat penting untuk mengetahui perawatan burung kenari yang tepat adapun untuk cara agar kenari cepat bunyi keras yaitu sebagai berikut:
Melakukan Pengembunan
Salah satu cara agar kenari cepat bunyi keras yang bisa kamu lakukan yaitu melakukan pengembunan dan kamu bisa mengeluarkan burung kenari ini sekitar jam 05.30 hingga 06.30 WIB, pengembunan yang dilakukan sekitar 1 jam rutin setiap hari.
Tetapi perlu diingat untuk melakukan pengembunan ini yang hanya dilakukan pada saat cuaca bagus tidak berangin dan tidak hujan, dengan melakukan proses pengembunan yang bisa membuat burung kenari akan lebih rajin berbunyi.
Memberi Pakan yang Bernutrisi
Pakan yang bernutrisi untuk burung kenari bisa didapatkan dari berbagai jenis salah satunya yaitu kroto dengan mengandung vitamin dan protein yang sangat bagus untuk burung kenari, sebuah hasil penelitian yang dilakukan oleh Departemen Kesehatan Thailand menunjukan bahwa 100 gram kroto yang mengandung nutrisi yang banyak.
Beragam kandungan nutrisi dalam kroto sendiri yaitu diantaranya 493 kalori, 22% kadar air, 24.1 gram protein (dihitung dari bahan basah, jika ingin tahu kadar bahan kering maka koreksi dengan kadar air),lemak, 42.2 gram, 4.6 ram fiber, 4.3 gram karbohidrat, abu 2.8, fosfor 230 mg, kalsium 40 mg, besi 10.4 mg, vitamin A, 710 IU, vitamin B1 0.22 mg, vitamin B2 1.13 mg dan juga niacin 5.7 mg
Memberi Daun Ginseng Jawa
Untuk rahasia cara agar kenari cepat bunyi keras yang ampuh yaitu dengan memberikan daun ginseng jawa dan pastikan memilih daun ginseng muda,untuk cara menggunakan daun ginseng sendiri cukup mudah hanya dengan mencuci daunnya sampai bersih dan gantung di dinding sangkar.
Daun ginseng jawa untuk burung kenari yang bermanfaat membuat burung kenari menjadi ngotot dan panas, pemberian daun ginseng yang bagus diberikan saat musim panas sekitar 2-3 seminggu dan fungsi daun ginseng ini dapat membuat suara kenari menjadi lebih keras dan gacor.
Melakukan Umbaran
Untuk membantu memaksimalkan suara kicau burung kenari menjadi keras yang bisa dengan melakukan umbaran, hal ini yaitu latihan fisik dilakukan oleh burung kenari dan untuk panjang kandang umbaran sendiri sekitar 3 meter dengan lebar dan tingginya sekitar 50 cm.
Waktu dilakukan pengumbaran sekitar 1 hingga 3 kali dalam seminggu dan jika fisik sudah bagus umbaran yang dilakukan 2 kali seminggu, burung kenari yang dipancing agar terbang sekitar 50 kali bolak balik dan jangan lupa untuk kandang umbaran di kasih dengan cepuk mandi dengan durasi pengumbaran pada awal sekitar 30 hingga 60 menit.
Memberi Daun Mengkudu Muda
Khasiat dari daun mengkudu muda untuk burung kenari yang bisa membantu menyembuhkan serak, mengatasi suara burung ngeriwik agar lebih cepat ngeplong, meningkatkan volume suara burung, menjadikan burung kicau menjadi cepat gacor serta membantu membuat burung kicau menjadi lebih rajin berkicau.
Memberi Biji Fumayin
Memberi biji fumayin yang menjadi salah satu cara agar kenari cepat bunyi keras bisa kamu lakukan agar membantu memaksimalkan volume burung kenari keras, kamu bisa dengan memberikan biji fumayin sekitar 5 butir pada setiap harinya dan nantinya burung yang akan bersuara keras dan tambah ngotot.
Tetapi dalam penggunaan biji fumayin ini untuk burung kenari yang cocok-cocokan dalam artian jika burung kenari tidak cocok pada saat makan biji fumayin ini maka bulu halusnya yang menjadi rontok, sehingga dalam pemberian biji fumayin yang lebih berhati-hati dan pikirkan dengan matang.
Memilih Pakan Bisa Menaikkan Birahi
Burung kenari setelah melakukan latihan fisik selanjutnya untuk cara agar kenari cepat bunyi keras yaitu memberikan makanan burung kenari, dalam pemberian pakan tentu saja kamu harus memilih makanan burung kenari yang bagus dengan biji pilihan.
Selain itu juga kamu harus memastikan bahwa di dalam biji tersebut yang dipilih harus mengandung vitamin dan juga omega dan pastikan memilih pakan yang dapat menaikkan birahi, tetapi pastikan jangan sampai over birahi lebih baik tingkat birahi diatur tinggi sedikit namun tidak over birahi.
Menambah Waktu Penjemuran
Jika biasanya kamu menjemur burung kenori ini hanya selama 1 jam maka kamu bisa mencoba untuk menambah durasi atau waktu berjemur burung kenari, dimana dengan menambah waktu atau durasi penjemuran burung kenari yang menjadi salah satu cara agar kenari cepat bunyi keras yang bisa kamu lakukan.
Karena memang penjemuran dan juga pemandian burung kenari yang merupakan perawatan yang sangat baik untuk membantu memicu suara kicau burung kenari menjadi semakin keras dan juga gacor, oleh karena itu kamu bisa memandikan dan menjemur burung kenari agar bisa berbunyi cepat.
Memberi Telur Puyuh
Telur puyuh yang ternyata dapat membantu menambah volume suara burung kenari, telur puyuh yang bisa membuat burung kenari menjadi sehat, gacor, meningkatkan stamina dan juga menambah volume suara, tetapi memberikan telur puyuh pada burung tidak berlebihan karena bisa menjadikan burung kenari gemuk dan berikan secara berkala.
Dengan Menstabilkan Birahi
Perlu kita ketahui bahwa birahi pada burung kenari yang sangat berpengaruh pada suara kicau yang dihasilkan dan pada saat birahi burung kenari sedang rendah biasanya akan jarang berkicau sehingga membuat suaranya pelan, tetapi jika birahi tinggi suaranya yang menjadi labil.
Oleh karena itu untuk cara agar kenari cepat bunyi keras yaitu menstabilkan birahi burung kenari dan untuk menurunkan atau menstabilkan birahi pada burung kenari bisa dengan memandikan burung kenari secara rutin dan melatihnya di dalam kandang umbaran.
Jika kamu ingin menaikkan birahi pada burung kenari maka kamu bisa dengan memberikan makanan tambahan seperti biji fumayin yang secara berkala, biji fumayin yang tidak boleh diberikan pada burung kenari terlalu sering dan dalam jangka waktu panjang karena dapat membuat burung menjadi ketagihan dan bulunya menjadi kusam.
Mungkin hanya itu saja untuk beberapa cara agar kenari cepat bunyi keras yang bisa kamu ketahui dan bisa kamu coba terapkan dengan benar dan tekun agar mendapatkan hasil yang sesuai keinginan, semoga dengan adanya ulasan diatas bisa membantu dan bermanfaat selamat mencoba.
Comments are closed.