Bahaya Efek Samping Minyak Zaitun Untuk Rambut
Nesiaverse.com – Selain manfaat baik dari penggunaan minyak zaitun untuk kesehatan rambut, apakah ada bahaya efek samping yang ditimbulkan? mengingat dalam penggunaan minyak zaitun untuk memperbaiki rambut merupakan area fatal di bagian kepala? apakah dalam penggunaannya memiliki efek samping adalah pertanyaan yang kerap kali bermunculan.
Sejauh ini minyak zaitun memiliki berjuta manfaat, khususnya untuk kesehatan kulit, begitupun dengan penggunaannya pada area kulit kepala. Manfaat baik dari minyak zaitun pastinya sudah kamu ketahui. Namun, selain manfaat dari minyak zaitun, kamu memang harus mengetahui efek samping dari cara penggunaannya yang tidak tepat juga salah. Sehingga hal tersebut memicu terjadinya efek samping dari penggunaan minyak zaitun itu sendiri.
Bahaya Efek Samping Minyak Zaitun Untuk Rambut
Efek samping merupakn sebuah respon atau reaksi yang tidak diinginkan ketika kita sedang mengkonsumsi suatu obat, baik obat medis maupun obat alami. Efek samping sendiri bisa menimbulkan berbagai gejala hingga dalam beberapa tahap mampu menambah parah penyakit yang sebelum di derita. Efek samping bisa muncul ketika kita mengkonsumsi suatu obat dengan dosis berlebih atau tidak cocok dengan produk atau obat tertentu.
Begitupun dengan penggunaan minyak zaitun, meskipun minyak zaitun merupakan bahan alami yang terjaga kemurniannya jika dikonsumsi atau digunakan secara berlebih ancaman efek samping bisa mengintai kamu.
Berikut kami sudah merangkai beberapa efek samping dari penggunaan minyak zaitun yang berbahaya bagi kesehatan rambut. Sehingga kamu bisa mewaspadainya sedari dini dan mencegah hal tersebut terjadi.
Menyebabkan Ruam-Ruam pada Area Kulit
Dalam penggunaan minyak zaitun yang berlebihan dari dosis yang seharusnya, ruam merupakan salah satu bahaya efek samping yang ditimbulkannya. Efek samping dari penggunaan minyak zaitun berlebih ini biasanya muncul di area muka dekat dengan garis rambut. Pada beberapa kasus ekstrim dimana ruam ini bisa terjadi hingga ke area wajah.
Ruam umumnya terjadi karena seseorang memiliki tipe kulit yang berminyak dan menggunakan produk yang mengandung minyak zaitun secara berlebihan. Hal tersebut merupakan salah satu penyebab seseorang mengalami ruam karena penggunaan minyak zaitun berlebih pada area kulit. Jika kamu cenderung memiliki kulit yang berminyak maka alangkah baiknya menghindari penggunaan produk minyak zaitun.
Memicu Timbulnya Jerawat
Penggunaan minyak zaitun yang tidak tepat dan berlebih di area rambut bisa mengundang efek samping seperti memicu datangnya jerawat. Nantinya kamu bisa mendapatkan jerawat di area pinggir wajah bahkan lebih banyak di area rambut dan leher. Hal ini terjadi ketika adanya penyumbatan di pori pori, muka jerawat bisa muncul dimana saja. Maka, kamu bisa mengatasinya dengan melakukan pembilasan rambut yang baik dan benar ketika selesai menggunakan produk yang mengandung minyak zaitun.
Menyebabkan Komedo Blackhead
Penyumbatan pada pori-pori bisa menimbulkan komedo dalam yang disebut sebagai blackhead. Penggunaan minyak zaitun langsung ke kulit akan menyebabkan kotoran didalam pori-pori tubuh mengendap dan muncullah komedo. Maka, seiring berjalannya waktu minyak zaitun yang harus menutrisi kulit justru menimbulkan gejala kesehatan lainnya.
Menyebabkan Alergi
Penggunaan minyak zaitun yang berlebihan akan menimbulkan alergi yang ekstrim pada penggunaannya. Alergi yang dimaksud adalah seperti dermatitis. Alergi sendiri memiliki banyak jenis, mulai dari dermatitis kontak, eksim hingga terjadinya gangguan saluran pernapasan.
Hal tersebut bisa terjadi ketika kamu mengoleskan minyak zaitun ke bagian tubuh lainnya. Dalam penggunaannya minyak zaitun sendiri tidak hanya dioleskan saja. Namun juga diperbolehkan untuk mengkonsumsinya dengan cara dimasak saja.
Berikut beberapa reaksi atau gejala alergi yang umumnya terjadi.
- Ruam-ruam
- Rasa gatal berlebih
- Kemerahan
- Kulit kering, mengelupas hingga terluka
- Bengkak
Menyumbat Kantung Empedu
Minyak zaitun yang dikonsumsi secara berlebihan mampu menyebabkan penyumbatan pada kantung empedu. Pengendapan atau penyumbatan pada kantung empedu ini akan menyebabkan batu empedu. Saat tubuh seseorang menyimpan banyak lemak maka nantinya empedu ini akan menyimpan dengan mengemulsi lemak. Hal diatas mampu memicu terjadinya penyakit batu empedu.
Terjadinya Peradangan
Minyak zaitun yang dikonsumsi dan digunakan secara berlebihan bisa menyebabkan peradangan dalam tubuh. Peradangan dalam tubuh sendiri akan memberikan efek yang tidak enak pada badan. Minyak zaitun yang memiliki kadar lemak yang tinggi. Minyak zaitun mengandung asam nukleat kurang lebih 78%.
Perlu kamu ketahui juga bahwa Asam oleat merupakan salah satu respon dimana seseorang melepaskan lipopolisakarida. Dengan melepaskan lipopolisakarida inilah yang akan justru membuatnya meningkatkan peradangan dalam tubuh.
Menyebabkan Kulit Kemerahan pada Bayi
Bayi memiliki kulit yang sangat tipis dan sensitif, maka kamu harus menghindari penggunaan minyak zaitun pada bayi, meskipun itu berasal dari bahan yang alami. Ketika kulit bayi mendapatkan efek samping dari penggunaan minyak zaitun berlebih, tentunya akan menyebabkan kemerahan pada kulit yang baik. Tentunya resiko ini sangat tinggi bagi sang bayi. Untuk mengatasinya kamu harus melakukan konsultasi, pada dokter atau ahlinya, sehingga tidak akan terulang lagi .
Menimbulkan Rasa Pusing Pada Kepala
Ketika menggunakan minyak zaitun berlebihan, apalagi jika produk yang digunakan merupakan produk campuran yang kealamian serta kandungannya tidak jelas, bisa menyebabkan rasa pening. Ketidakcocokan pada bahan yang dikandung merek atau produk minyak zaitun bisa menyebabkan seseorang merasa pening dan pusing secara berlebih.
Rasa tidak nyaman dan pusing akan terasa ketika cairan minyak zaitun diserap begitu saja oleh kulit, jika produk tidak cocok akan menimbulkan rasa pusing hingga mual-mual. Jadi, kamu harus mengetahui komposisi atau formula yang digunakan sebelumnya.
Rambut Menjadi Lepek dan Menimbulkan Bau Tak Sedap
Penggunaan dari minyak zaitun berlebih pada rambut akan menyebabkan rambut menjadi lepek. Umumnya hal ini terjadi ketika seseorang menggunakan produk abal-abal yang memiliki bahan utama minyak zaitun. Ketika kamu memiliki kondisi kulit yang mudah berkeringat, maka minimalkan penggunaan vitamin dengan ekstrak minyak zaitun secara berlebihan.
Tidak Cocok Untuk Kulit Kering
Tahukah kamu jika penggunaan minyak zaitun yang berlebih juga tidak akan cocok bagi pemilik kulit yang sangat kering. Hal tersebut karena asam oleat yang terdapat dalam minyak zaitun akan merusak kemampuan kelembaban alami jika kulit sudah mulai kerang. Maka, perhatikan penggunaan minyak zaitun, gunakan seperlunya dan jangan berlebihan.
Merusak Skin Barrier
Dilansir dari sebuah studi International Journal of Molecular Sciences pada 2018 lalu, mengatakan bahwa Asam Oleat justru mampu merusak skin barrie, skin barrie merupak lapisan pelindung pada permukaan kulit yang alami. Hal ini bisa terjadi ketika kamu menggunakan Minyak zaitun secara berlebihan.
Kandungan Asam Oleat akan memisahkan dan memecahkan komponen minyak alami di skin barrie,sehingga akan membuatnya mencair. Setelah itu kulit tidak akan memiliki perlindungan alami di permukaannya. Maka, kulit rambut atau sekitar area wajah akan rentan mengalami iritasi atau infeksi.
Demikian efek samping dari penggunaan minyak zaitun untuk rambut, kamu juga perlu tahu bila minyak zaitun bisa terkontaminasi alergen dari buah. Sehingga hal itu bisa menimbulkan efek samping penggunaannya juga. Maka pastikan menggunakan minyak zaitun sesuai kebutuhan dan dosis yang dianjurkan.
Comments are closed.