Apakah Tempe Goreng Bikin Gemuk?
Nesiaverse.com – Hampir semua orang tahu dengan tempe karena tempe menjadi salah satu makanan yang memiliki banyak peminatnya, namun jika tempe goreng apakah bisa bikin gemuk? Pertanyaan seperti ini sering muncul dan untuk itu kita akan membahasnya dibawah ini.
Tempe sendiri adalah makanan terbuat dari biji kedelai atau beberapa bahan lain yang diproses melalui fermentasi, dan dengan lewat fermentasi ini biji kedelai yang akan mengalami proses penguraian menjadi senyawa sederhana sehingga mudah untuk dicerna.
Dimana menurut data kesehatan oleh US Department Of Agriculture yang mengatakan bahwa tempe mengandung protein yang tinggi penting untuk pertumbuhan dan juga perbaikan jaringan didalam tubuh, tempe juga sudah lama dikenal sebagai makanan sumber protein yang murah meriah dan juga mudah ditemukan.
Selain itu tempe juga yang merupakan salah satu sumber protein nabati yang terbaik, dengan kandungan protein yang tinggi terdapat dalam tempe ini yang bisa membantu dalam memperbaiki dan juga membangun jaringan tubuh.
Tempe yang bisa diolah menjadi berbagai jenis makanan yang enak bisa dikukus, direbus, ditumis hingga digoreng, bahkan gorengan tempe ini termasuk ke dalam salah satu jajanan sangat umum dikonsumsi dan banyak penggemarnya di Indonesia.
Walaupun demikian menggoreng tempe yang bisa membuat makanan sehat yang satu ini mendapatkan tambahan kalori dan juga lemak yang lebih banyak, sehingga hal ini kurang baik atau tidak selalu baik untuk kesehatan.
Namun kalori tempe goreng yang lebih tinggi daripada tempe yang diolah lainnya, walaupun tempe yang memiliki kandungan nutrisi baik untuk tubuh, tetapi dengan mengkonsumsi tempe goreng secara berlebihan atau dalam jumlah yang banyak justru tidak baik untuk tubuh dan bisa berdampak negatif terhadap kesehatan.
Di Dalam porsi 100 gram tempe yang terkandung beragam nutrisi dan gizi didalamnya yaitu seperti:
- 190 hingga 200 kalori
- 18 hingga 20 gram protein
- 8,8 hingga 9 gram lemak
- 8 gram karbohidrat
- 1,4 gram serat
- 400 miligram kalium
- 270 miligram fosfor
- 110 miligram kalsium
- 80 miligram magnesium
- 10 miligram natrium
- 2,7 miligram zat besi
Tidak hanya itu saja tempe juga mengandung berbagai nutrisi yang lainnya seperti zinc, folat, vitamin B, mangan da juga tembaga, tempe mengandung lemak sehat meliputi lemak tak jenuh tunggal dan untuk jenis lemak tersebut diketahui baik dalam mengontrol kolesterol dan memelihara kesehatan jantung serta pembuluh darah.
Umumnya tempe yang memiliki tekstur lebih padat daripada produk kedelai yang lainnya, sehingga dengan begitu tempe ini bisa memberikan lebih banyak protein. Untuk kamu yang penasaran dengan apakah tempe goreng bikin gemuk? Maka bisa simak informasi dibawah ini.
Apakah Tempe Goreng Bikin Gemuk?
Jika dibandingkan dengan cara memasak lainnya dengan metode menggoreng yang akan meningkatkan kandungan kalori di dalam suatu makanan tersebut, pada saat digoreng dengan minyak tempe yang akan kehilangan air dan juga lebih banyak menyerap lemak dengan begitu kalorinya menjadi meningkat.
Sementara jika digoreng dengan balutan tepung maka kandungan kalori tempe tersebut bisa meningkat sampai sekitar 120%, seperti contohnya pada porsi 100 gram tempe mengandung 200 kalori dan jumlah kalori ini akan meningkat drastis sampai sekitar 440 kalori setelah di goreng tempenya.
Sedangkan jika di goreng tanpa tepung jumlah kalori tempe goreng yang hanya meningkat 33% saja atau 270 kalori, dengan menggoreng tempe atau jenis makanan lainnya tidak hany meningkatkan kalori saja namun meningkatkan kandungan lemak jenuh atau lemak trans.
Makanan yang tinggi lemak trans diketahui kurang atau tidak baik jika dikonsumsi terlalu sering karena dapat meningkatkan risiko berbagai penyakit yaitu seperti kolesterol tinggi, tekanan darah tinggi, penyakit kanker, dan juga jantung.
Selain itu jika tidak diimbangi dengan gaya hidup sehat yaitu seperti pola makan sehat dan olahraga rutin, mengkonsumsi tempe goreng dalam jumlah banyak atau berlebihan bisa membuat kamu mengalami obesitas atau membuat tubuh gemuk.
Mungkin hanya itu saja ulasan mengenai dengan apakah tempe goreng bikin gemuk? Jawabannya bisa membuat badan jadi gemuk jika konsumsi tempe goreng dalam jumlah banyak, semoga dengan adanya ulasan diatas bisa membantu dan bermanfaat.
Comments are closed.