Nesiaverse.com – Bagi yang memiliki permasalahan luka bernanah, ada beberapa jenis salep antibiotik untuk mengatasinya. Penggunaan salep untuk penanganan awal luka merupakan salah satu hal penting yang harus dilakukan, guna mencegah infeksi.
Selain itu penggunaan salep sebagai langkah awal dilakukan untuk mempercepat proses penyembuhan luka tersebut. Banyak sekali jenis dari salep antibiotik untuk mengatasi permasalahan luka bernanah misalnya.
Nah, kamu tentunya harus memahami kandungan dari salep tersebut lebih mendalam sehingga dapat membantu dan memiliki mengatasi luka secara cepat dan tepat. Penanganan awal pada luka ini dimulai dengan menghentikan pendarahan di awal.
Selanjutnya, kamu harus membersihkan luka dan mulai mengoleskan salep yang kemudian membalutnya. Bahan-bahan untuk perawatan seperti air bersih, kapas, perban ini dapat digunakan hampir pada seluruh jenis luka. Namun, jenis salep yang harus kamu ketahui penggunaannya.
Salep Antibiotik Untuk Luka Bernanah
Jenis luka yang terbuka ini jika tidak dirawat dengan benar dapat mengundang datangnya bakteri yang ada di permukaan kulit. Selain itu jika bakteri terus berkembang di sekitar luka, maka luka akan terinfeksi hingga menjadi nanah.
Dikutip dari halaman Very Well Health, yang aman dijelaskan jika nanah merupakan cairan kental yang diproduksi sebagai bagian dari respons tubuh terhadap infeksi yang terjadi. Nanah ini umumnya memiliki warna putih kekuningan, namun ada pula yang berwarna coklat dan hijau bahkan memiliki aroma yang tidak sedap.
Tentunya membutuhkan penanganan ekstra guna merawat luka bernanah tersebut. Karena jika penanganan yang dilakukan tidak tepat, maka luka bernanah ini justru menyebabkan komplikasi seperti kecacatan sehingga dapat mengancam nyawa penderitanya hingga kematian.
Selain untuk menjaganya agar tetap steril atau bersih dan kering, kamu butuh menggunakan salep antibiotik. Salep antibiotik untuk luka bernanah merupakan salah satu awal penanganan yang tepat, dilakukan guna mencegah terjadinya infeksi yang jauh lebih serius.
Sehingga penting mengetahui jenis salep antibiotik untuk luka bernanah tersebut, berikut kami merekomendasikan beberapa jenis salep antibiotik untuk luka bernanah.
Polysporin
Di posisi pertama, jenis salep antibiotik untuk luka bernanah ini adalah Polysporin. Menurut lama WebMD, Polysporin merupakan salah satu jenis salep yang dapat digunakan untuk membantu mengobati luka dan infeksi kulit ringan.
Jenis luka dan infeksi kulit jaringan ini meliputi sayuran, goresan, luka bakar. Bahan produk ini juga mengandung antibiotik yang bekerja dengan cara membantu memperlambat ataupun menghentikan pertumbuhan bakteri pada luka bernanah.
Maka, penggunaan polysporin sendiri memang direkomendasikan bagi kamu yang memiliki luka bernanah. Sebelum menggunakannya, kamu harus memastikan tangan dalam kondisi yang bersih dengan mencucinya.
Jika kondisi tangan kamu sudah bersih, kemudian keringkan area luka dari nanah tersebut. Jika sudah, kamu dapat langsung mengoleskan salep Polysporin pada area tersebut 1-3 kali dalam sehari, kamu dapat melakukannya secara teratur guna mempercepat proses penyembuhan luka nya dengan baik.
Futaderm
Selanjutnya, kamu dapat mengobati luka bernanah dengan menggunakan Futaderm. Futaderm menjadi salah satu jenis salep antibiotik untuk mengobati luka bernanah dan bekerja secara efektif juga. Salep satu ini memiliki kandungan asam fusidat di dalamnya.
Kandungan dari fusuiz di dalamnya inilah yang mampu membantu dan mengobati infeksi kulit yang disebabkan oleh bakteri Streptococcus, Propionibacterium-acnes, Staphylococcus dan Corynebacterium. Salep satu ini masuk ke deretan jenis salep dan obat keras.
Sehingga kamu membutuhkan resep dan memperhatikan petunjuk dokter dalam menggunakannya. Namun, secara umum penggunaannya adalah dioleskan sebanyak 3-4 kali dalam sehari. Jika kamu mengalami efek samping seperti iritasi, ruam-ruam, maka sebaiknya melakukan konsultasi lebih lanjut ke dokter.
Neosporin
Selanjutnya, salep antibiotik untuk mengatasi luka bernanah ini adalah Neosporin. Salep satu ini memiliki kandungan 3 jenis antibiotik di dalamnya yaitu neomycin, bacitracin serta polymyxin. Formula inilah yang membuat salep Neosporin bekerja lebih ampuh untuk mengatasi luka dibandingkan lainnya.
Karena kandungan atau formula yang tepat, maka salep ini diklaim lebih unggul dibandingkan jenis salep antibiotik lainnya. Neosporin juga bekerja dengan cara yang tepat yaitu menghambat sekaligus mengobati luka bernanah yang juga perlu perawatan secara topikal.
Bacitracin
Bacitracin merupakan salah satu jenis salep antibiotik yang juga berfungsi untuk membantu mencegah infeksi yang terjadi di kulit ringan akibat luka, gorengan setra luka bakar. Jenis salep satu ini bekerja dengan cepat untuk menghambat pertumbuhan bakteri.
Dikutip dari halaman Mesine Plus, Bacitracin merupakan salep yang bekerja dengan menghentikan pertumbuhan atau perkembangan bakteri dengan cepat. Sehingga kerjanya sangat cepat dan menghentikan infeksi dan peradangan yang terjadi.
Cara penggunaan Bacitracin ini cukup dengan mengoleskan salep 1-3 kali dalam sehari, pada area kulit yang bernanah. Namun, kamu harus menghindari penggunaan obat satu ini guna menangani luka dalam, gigitan binatang, luka tusukan , luka bakar yang seirs hingga cenderna yang memengaruhi area tubuh.
Manfaat dari salep satu ini sangatlah baik untuk mendukung proses penyembuhan dari luka yang bernanah sekalipun. Sehingga kamu dapat menggunakan atau memanfaatkan untuk membantu proses penyembuhan lebih cepat.
Salep Levertran
Salep levertran merupakan salah satu jenis salep dengan kandungan minyak ikan di dalamnya. Dengan kandungan tersebut, salep satu ini dapat membantu untuk mengatasi luka bakar. Selain itu kamu dapat menggunakannya dengan cara dioles pada area luka bakar hingga luka bernanah sekalipun.
Enbatic Oint
Obat salep untuk mengobati luka bernanah lainnya adalah Enbatic Oint, yang mana merupakan salah satu alternatif salep luka bernanah yang cukup baik. Hal ini dikarenakan kandungan neomycin sulfate di dalamnya dan bacitracin yang mampu mengatasi luka bernanah.
Penggunaan dari enbatic oint ini harus sesuai dosisi penggunaan dari dokter, dimana kamu hanya boleh mengoleskan tipis sebanyak 2-3 kali saja. Kamu harus memahami resep dokter dalam menggunakan obat satu ini, sehingga terhindar dari efek samping dan mempercepat penyembuhan luka.
Silver Sulfadiazine
Terakhir, jenis salep yang dapat membantu untuk menyembuhkan atau mengobati luka bernanah adalah Silver sulfadiazine. Salep antibiotik satu ini dapat digunakan secara khusus untuk mengobati infeksi luka bakar tingkat dua dan tiga.
Obat satu ini berfungsi untuk menghentikan proses pertumbuhan atau perkembangan dari bakteri dalam luka. Sehingga nantinya bakteri tidak dapat menyebabkan infeksi yang berkelanjutan dan menjadi lebih parah dari sebelumnya.
Salep silver sulfadiazin ini hanya bisa kamu dapatkan dengan resep dokter saja, karena tergolong jenis salep luka bakar yang juga golongan obat keras. Dalam proses penyembuhan luka satu ini akan menjadi lebih cepat lagi dengan penggunaan yang tepat dan anjuran pakai dokter.
Demikian pembahasan mengenai beberapa jenis salep antibiotik yang dapat kamu gunakan untuk mengatasi permasalahan luka yang bernanah. Dengan mengetahui jenis salep untuk mengobati luka bernanah, maka akan membantu kamu mudah memilih salep yang tepat.
Dengan salep yang tepat, maka penyembuhan luka bernanah kamu akan menjadi lebih cepat lagi. Bahkan kamu akan terhindar dari penggunaan obat yang salah dan memperburuk kondisi luka kamu.