12 Menu Diet Golongan Darah A, B, AB dan O Untuk Seminggu

Nesiaverse.com – Menu diet yang tepat berdasarkan golongan darah A, B, AB dan O yang disusun dalam seminggu, dapat meningkatkan efektifitas dari program dietnya. Sehingga dengan mengatur pola asupan makanan dengan menu yang sudah disusun, akan memberikan hasil penurunan berat badan yang baik dan sehat secara maksimal. 

Diet selain untuk menurunkan berat badan, bermanfaat bagi meningkatkan sistem imunitas atau kekebalan tubuh. Karena nantinya tubuh akan beradaptasi dengan jenis makanan yang dikonsumsi setiap harinya. Karena setiap golongan darah memiliki reaksi pada setiap jenis makanan yang berbeda-beda. Dengan mengetahui jenis makanan yang akan dikonsumsi ini akan meningkatkan persentase keberhasilan dari program diet kamu.

Menu Diet Golongan Darah A, B, AB dan O Untuk Seminggu

Advertisment

Golongan darah seseorang terbagi menjadi A, B, AB dan O, untuk menu diet dalam seminggu yang kamu susun harus disesuaikan dalam beberapa aspek yang mendukung penurunan berat badannya. Dalam menjalankan program diet sendiri tidak setiap program diet akan menghasilkan hasil akhir yang baik untuk semua golongan darah. 

Advertisment

Hal tersebut dikarenakan tidak semua metode atau program diet akan memberikan hasil yang sama pada setiap orangnya. Antaranya kamu dapat memulai dengan memperbaiki pola atau menu makanan dalam kehidupan sehari-hari kamu. 

Ada banyak jenis diet yang populer di masyarakat, diantaranya ada intermittent fasting, diet defisit kalori, diet karbo, diet keto hingga diet berdasarkan golongan darah. Diet berdasarkan golongan ini merupakan jenis diet yang menyesuaikan konsumsi atau menu makanan sesuai golongan darah mereka. 

Teori satu ini dipopulerkan oleh Peter D’Adamo pada tahun 1996. Sebelumnya, kamu perlu mengetahui bahwa D’Adamo sendiri merupakan seorang dokter naturopati yang melakukan sebuah penelitian dan mengungkapkan. Bahwa setiap golongan darah memiliki proses mencerna protein lektin dengan cara yang berbeda-beda. 

Dalam bukunya yaitu Eat Right for Your Type : The Individualized Diet Solution to Staying Healthy, Living Longer and Achieving Your Ideal Weight. Dikatakan, bahwa mengonsumsi jenis makanan yang memiliki kandungan lektin yang tidak sesuai dengan golongan darah dapat menyebabkan terjadinya efek yang negatif bagi tubuh. Salah satu hal negatif yang bisa terjadi pada tubuh adalah penggumpalan darah yang akan meningkatkan berbagi risiko penyakit dan masalah kesehatan meliputi kanker, gangguan pencernaan, penyakit jantung, ginjal dan masih banyak jenis penyakit yang bisa berdatangan. 

Sehingga penting bagi kamu mengetahui menu diet golongan darah A, B, AB dan O dalam seminggu, guna mendukung program diet yang tengah kamu jalani. Berikut metode dan menu diet berdasarkan golongan darah A, B, AB dan O dalam selang waktu seminggu. 

Menu Diet Golongan Darah A

Pemilik golongan darah A akan dianjurkan untuk mengubah pola makan atau diet bebas daging atau vergtarian maupuns emi-vegetarian. Hal ini dikarenakan seseorang dengan golongan darah A memiliki kecenderungan sistem imunitas tubuh yang sensitif. Sehingga dirinya membutuhkan dukungan untuk sistem imunitas.

Kamu disarankan untuk mengonsumsi makanan laut seperti ikan, kemudian sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, biji-bijian hingga konsumsi makanan organik segar. Sehingga proses penurunan berat badan kamu akan berjalan dengan sangat lancar.

Menu Sarapan Dalam Seminggu

Sarapan pagi kamu dapat mengonsumsi menu makanan ringan dan minuman air mineral yang hangat. Kamu dapat mengkonsumsi sup jamur, jagung hangat yang dapat mendukung mood dan semangat. Selain itu kamu juga dapat mengonsumsi telur rebus ditemani segelas susu kedelai hangat atau teh hangat. Kamu bisa mengkombinasikan menu sarapan dengan minuman hangat. 

Menu Makan Siang Dalam Seminggu

Menu makan siang kamu dianjurkan mengonsumsi makanan yang jauh lebih berat bagi usus. Kamu dianjurkan mengkonsumsi jenis sayuran hijau seperti brokoli, bayam dan buncis. Selain itu olahan daging ayam juga dapat kamu konsumsi menemani makan siang selama seminggu atau membuat varian rasa dari jenis makanan yang baik untuk golongan darah A. Kamu bisa mengonsumsi minuman jus lemon atau kelapa segar di siang hari. 

Menu Makan Malam Dalam Seminggu

Semneteraa untuk mneu makan malam, kamu akan dianjurkan mengonsumsi jenis makanan yang sedang dan mudah dicerna. Kamu dapat mengkonsumsi aneka sayuran mulai dari sayur wortel, brokoli dan masih banyak jenis makanan lainnya. Adapun jenis buah-buahan yang baik untuk golongan darah A meliputi jeruk. pisang. angga, blueberry dan nanas. 

Menu Diet Golongan Darah B

Seseorang dengan jenis golongan darah B paling mudah untuk memilih menu diet. Hal ini dikarenakan golongan darah B dapat mengkonsumsi banyak jenis makanan baik, khususnya yang memiliki kandungan protein hewani dan nabati. Namun golongan darah B sendiri memiliki kemampuan untuk beradaptasi sehingga tidak mudah sakit apalagi terserang alergi karena makanan. 

Namun, seseorang dengan golongan darah B ini rentan dan juga bisa terkena risiko penyakit seperti diabetes. Sehingga kamu akan dianjurkan mengkonsumsi banyak makanan sehat seperti sayuran hijau, daging, produk susu olahan yang rendah lemak disertai jagung, gandum dan tomat. Berikut menu diet golongan darah B dalam seminggu. 

Menu Sarapan Dalam Seminggu

Menu untuk sarapan pagi golongan darah B dianjurkan terdiri dari sayuran dan buah-buahan. Kamu dapat mengkonsumsi tumis selada air dan sawi hijau labu pedas. Adapun jenis sayuran yang direkomendasikan diantaranya lobak, selada, bayam, sawi, tomat kol putih, paprika dan brokoli. Kamu bisa menjadikannya menu sarapan dalam seminggu dengan variasi olahan yang sehat. 

Menu Makan Siang Dalam Seminggu

Pada jam makan siang, kamu dianjurkan mengonsumsi jenis makanan yang berat yang baik bagi tubuh. Golongan darah B membutuhkan asupan karbohidrat juga, meskipun sedang menjalani program diet kamu dapat mengkonsumsi sup ikan nila atau sup kakap merah yang akan meningkatkan mood dan mengembalikan energi kamu. 

Menu Makan Malam Dalam Seminggu

Untuk menu makan malam, konsumsilah jenis makanan yang ringan dan tidak membuat perut kamu kekenyangan. Hindari konsumsi jenis makanan yang tinggi lemak. Kamu dapat mengonsumsi smoothies atau jus sayur dan buah,selain menyehatkan dapat menutrisi tubuh dengan baik. 

Menu Diet Golongan Darah AB

Golongan darah AB merupakan enigma yang penuh dengan teka-teki. Hal ini dikarenakan golongan darah AB ini bersifat lebih kompleks baik secara biologis maupun bukan jika dibandingkan dengan golongan darah lainnya. Seseorang dengan golongan darah AB lebih rentan terkena penyakit kanker, jantung dan anemia.

Kemudian memiliki kemungkinan yang kecil untuk mempunyai alergi dari makanan. Sehingga jumlah pantangan makanan cenderung sedikit. Namun kamu harus tetap memperhatikan jenis makanan yang menjadi menu diet golongan darah AB dalam seminggu. 

Menu Sarapan Pagi

Kamu dianjurkan mengonsumsi lebih banyak porsi sayuran berdasarkan golongan darah AB. Selain itu kamu dapat mengganti sumber protein dengan ikan sebagai alternatifnya. Menu buncis tumis dan dada ayam panggang bisa menjadi salah satu menu yang mendukung program diet kamu. Selain itu kamu dapat mengkonsumsi kacang panjang, kentang, seledri. kol dan jenis sayuran apapun dapat kamu konsumsi.

Menu Makan Siang

Menu makan siang untuk golongan darah AB tetap memiliki porsi sayuran yang lebih besar daripada lainnya. Kamu dapat menyantap menu nasi merah setengah porsi dengan sayur brokoli kukus disertai ayam asam manis 100 gram saja. Konsumsilah buah-buahan yang kaya akan vitamin C dan vitamin A. 

Menu Makan Malam

Sementara untuk menu makan malam kamu dapat mengkonsumsi olahan susu yang baik bagi tubuh. Hal ini guna untuk menutrisi tubuh sekaligus melancarkan sistem pencernaan dari golongan darah AB. Kamu dapat mengkonsumsi susu sapi murni atau es krim sekalipun. Kamu bisa membuat variasi menu yang sehat, misalnya kamu membuat sereal dengan susu kambing, meskipun menu ini cocok untuk sarapan namun kamu tetap bisa mengkonsumsinya pada malam hari. 

Menu Diet Golongan Darah O

Terakhir golongan darah yang paling umum dan menjadi pendonor universal di dunia. Mengenai diet seseorang dengan golongan darah O, kamu disarankan untuk mengonsumsi makanan yang tinggi kadar proteinnya. Misalnya daging sapi, ikan, daging unggas. 

Sementara menu yang harus kamu hindari adalah menu yang ada unsur gandumnya, hal ini terkait dengan lektin yang terkandung di dalam produk gandum. Karena dapat memberikan dampak menurunkan laju atau proses metabolisme dalam tubuh. Alih-alih mendapatkan berat badan turun, justru kamu akan mengalami permasalahan pada pencernaan dan sistem metabolisme yang terganggu. 

Menu Sarapan

Bagi kamu golongan darah O menu sarapan yang ringan dan segar merupakan salah satu kuncinya. Kamu dapat mengkonsumsi sayuran yang dikukus, salad, smoothies hingga buah-buahan yang segar. Selain itu dikombinasikan dengan campuran madu original yang alami akan meningkatkan rasa dan pengalaman yang menyenangkan selama masa diet kamu. 

Selain itu konsumsilah buah-buahan seperti apel, pisang dan kiwi. Kamu boleh mengonsumsi minuman segelas teh hijau, susu kedelai maupun teh herbal di pagi hari. Selain untuk meningkatkan mendapatkan manfaatnya dari segi nutrisi hal tersebut akan mendukung proses penurunan berat badan. 

Menu Makan Siang Dalam Seminggu

Makanan siang adalah waktunya kamu fokus mengkonsumsi makanan berat yang tinggi akan protein. Kamu dapat mengonsumsi daging sapi panggang maupun steak. Kombinasikan dengan sayuran seperti brokoli maupun ubi kukus. Temani menu utama kamu dengan minuman yang menyehatkan seperti jus jeruk tanpa gula. 

Menu Makan Malam Dalam Seminggu

Untuk golongan darah O, kamu tetap memfokuskan konsumsi makanan dengan kadar protein yang tinggi. Jika sebelumnya termasuk protein hewani, maka kali ini kamu dapat mengkonsumsi protein nabati misalnya kale, tomat, tauge, timun, brokoli kukus dan masih banyak lagi. Kamu juga dapat mengkonsumsi sayuran segar yang dikukus dan kacang-kacangan maupun biji-bijian sebagai menu makan malam. 

Demikian pembahasan mengenai menu diet golongan darah A, B, AB dan O selama seminggu. Kamu dapat melakukan variasi menu dengan mengetahui nutrisi dan jenis makanan setiap golongan darahnya.

dietgolongan darah