Karang Gigi Lepas Sendiri, Hal Baik Atau Berbahaya?

Nesiaverse.com – Pernahkan kamu mendapati karang gigi yang lepas dengan sendirinya? Apakah karang gigi lepas sendiri, hal baik atau berbahaya? Terkadang hal ini memang bisa terjadi, terutama saat karang gigi sudah cukup banyak menumpuk.

Awalnya, kita pikir ini hal bagus karena tanpa bersusah payah karang di gigi lepas dapat lepas sendiri. Namun, perlu kamu ketahui juga kalau karang gigi lepas sendiri bisa jadi itu adalah tanda adanya permasalahan yang cukup serius jika diabaikan.

Mungkin perlu kamu perhatikan lagi, apakah benar itu karang gigi yang lepas? Kondisi seperti ini memang cukup membuat kita bingung, sebab karang gigi yang lepas sendiri itu bisa jadi pertanda hal baik atau sebaliknya. Maka dari itu, perlu kamu waspadai.

Advertisment

Lantas, bagaimana dengan karang gigi lepas sendiri, hal baik atau berbahaya? Nah, disini akan memberikan beberapa penjelasan mengenai karang gigi yang lepas dengan sendirinya, apakah pertanda baik atau buruk. Jadi simaklah ulasannya di bawah ini!

Karang Gigi Lepas Sendiri, Hal Baik Atau Berbahaya?

Advertisment

Karang gigi merupakan hasil dari penumpukan sisa makanan atau plak, yang pada akhirnya plak gigi yang sudah bertumpuk tersebut jadi mengeras. Karang gigi berisikan bakteri yang dapat menyebabkan gigi berlubang dan penyakit gigi pada gusi.

Mungkin sudah tidak aneh, jika kamu menemukan gigi susu yang lepas dengan sendirinya. Ini merupakan permasalahan umum yang memang kerap terjadi, karena gigi seri nantinya akan tumbuh untuk menggantikan gigi susu yang terlepas. Lalu, bagaimana ya kalau ternyata karang gigi lepas, hal baik atau berbahaya?

Dilansir dari laman Health Hub, karang gigi sebetulnya tidak dapat ditangani sendiri di rumah, khususnya karang gigi yang lepas dengan sendirinya. Hanya dokter gigi yang dapat menghilangkannya. Namun demikian, ternyata tidak sedikit kita menemukan orang yang mengalami karang gigi lepas dengan sendirinya, bahkan mungkin kamu salah satu diantaranya.

Apabila kamu tidak pernah membersihkan karang gigi dan muncul kejadian tersebut, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah jangan panik. Pastikan terlebih dahulu bahwa yang lepas itu karang gigi, bukan patahan gigi ataupun hal lain.

Karang gigi yang terlepas sendiri biasanya disebabkan oleh karang gigi yang sudah sangat menumpuk. Bisa dikatakan, kondisi di dalam rongga mulut sudah sangat kotor. Hal ini menyebabkan gigi menjadi sangat rapuh dan bisa jadi yang lepas itu bukan karang gigi, tetapi serpihan gigi kamu sendiri.

Karang gigi yang lepas sendiri, ternyata bukan perkara baik, lho! Hal ini didasarkan pada banyaknya dampak yang dapat terjadi akibat lepasnya karang gigi itu sendiri. 

Dampak secara langsung yang dapat kamu rasakan, dimulai dari gusi jadi lebih gampang berdarah dan sensitif, karena daerah yang dulunya tertutup karang gigi kini terbuka dan rentan terhadap gesekan. Selain itu, karang gigi yang lepas merupakan potongan yang terklasifikasi dan dapat pecah lalu masuk ke sistem pencernaan hingga ke dalam darah orang tersebut.

Hal ini dapat berdampak pada penyempitan pembuluh darah, ketika endapan kalkulus mulai melapisi bagian tersebut. Rasa ngilu juga dapat lebih mudah dirasakan, sebab area leher gigi yang terbuka. Lepasnya karang gigi, entah karena disengaja ataupun tidak, dapat memicu gigi menjadi goyang.

Hal ini diakibatkan karang gigi tumbuh terlalu besar sehingga secara tidak langsung berdampak pada perlekatan tulang terhadap gigi menghilang. Jadi, ketika karang gigi hilang, maka gigi pun menjadi kehilangan tempat bersandar dan jadi goyang.

Seperti yang telah dijelaskan, karang gigi yang lepas menandakan sudah menumpuknya karang gigi di dalam mulut. Jadi, cara terbaik untuk mengatasi karang gigi lepas sendiri, yaitu dengan tidak membiarkan karang gigi tumbuh kembali melapisi gigi kamu lagi.

Banyak cara sederhana yang dapat kamu lakukan untuk mencegah hal ini terjadi. Sepertinya halnya beberapa cara sederhana yang dilansir dari Healthline. Yakni:

  • Sikat gigi secara teratur sebagai upaya membersihkan semua permukaan setiap gigi.
  • Gunakan pasta gigi berfluoride, karena akan dapat membantu memperbaiki kerusakan pada email gigi.
  • Lakukan Flossing gigi atau Benang gigi, untuk menjangkau area-area yang sulit dijangkau oleh sikat biasa.
  • Berkumur secara teratur menggunakan obat kumur, sebaiknya obat kumur yang mengandung fluoride sehingga dapat membantu memberantas bakteri penyebab plak.
  • Makan makanan sehat seperti sayuran dan buah-buahan menjauhkan mulut dari makanan manis dan bertepung yang menjadi penyebab bakteri.
  • Berhenti merokok karena berdasarkan banyak studi, orang yang merokok lebih mungkin memiliki karang gigi.
  • Rutin melakukan pemeriksaan gigi ke dokter gigi, sehingga dapat memastikan tidak ada masalah pada gigi dan melakukan perawatan secara profesional.

Adapun, kamu bisa menggunakan beberapa cara alami seperti menggunakan buah atau daun jambu biji, soda kue, lidah buaya maupun cengkeh. Bahan-bahan tersebut merupakan bahan alami untuk melakukan pencegahan akan tumbuhnya karang gigi.

Itulah penjelasan mengenai apakah karang gigi lepas sendiri, hal baik atau berbahaya. Kesimpulannya, didapatkan bahwa hal tersebut merupakan hal yang berbahaya. Sehingga, alangkah baiknya kamu tetap waspada dan menjaga kesehatan gigimu. 

Apabila kamu mendapati dampak dari kondisi karang gigi terlepas sendiri, jangan panik. Segera lakukan pemeriksaan ke dokter gigi, agar kemudian dapat ditangani dengan baik. Good Luck semoga membantu.

gigikarang gigi