Nesiaverse.com – Banyak sekali masyarakat Indonesia yang memilih untuk memelihara burung kenari sebagai hewan peliharaan di rumah, namun masih banyak sebagian orang belum tahu dengan cara merawat dan perawatan kenari mabung agar tetap gacor dan untuk mengetahuinya bisa dengan simak penjelasannya disini.
Pastinya sudah tidak asing didengar lagi dengan burung kenari yang satu ini dengan memiliki warna bulu yang beragam dan sangat indah dilihat, tidak hanya itu saja burung kenari juga yang memiliki suara kicau yang merdu dan mampu siapa saja yang mendengarkan merasa takjub.
Burung kenari ini yang akan mengalami proses mabung dan biasanya hal ini yang terjadi pertama kali pada saat berusia 3-4 bulanan yaitu pada masa pergantian dari bulu anak ke bulu dewasa, bulu anak yang nantinya akan berganti ke bulu dewasa yang lebih kuat serta memiliki warna yang lebih tajam jika dibandingkan dengan bulu anakan.
Biasanya untuk proses pertumbuhan bulu baru dimulai pada bagian dada, bahu, kepala, tengkuk, punggung terakhir bulu besar pada sayap dan juga ekornya, selanjutnya untuk proses mabung kedua akan berlangsung pada usia kurang lebih 1 tahun dan proses mabung kedua yang sangat terlihat dari aktivitas burung kenari.
Pada saat burung kenari mabung untuk burung jantan yang hampir tidak pernah berbunyi, hilang birahi, nafsu makan yang hilang dan lebih suka berjemur sambil mengais-ngais bulunya, untuk proses mabung kedua ini yang akan berlangsung sekitar 1 hingga 2 bulan dan setelah itu bulunya akan lengkap seperti semula.
Terapi untuk kebiasaan berkicau dan juga birahi burung kenari yang akan sedikit terlambat, untuk proses mabung ketiga pada saat burung kenari berumur sekitar 2 tahun atau kurang lebih 7 bulan setelah mabung kedua, selang dari 7 bulan burung kenari yang akan mengalami proses mabung selanjutnya dan begitu seterusnya.
Saat proses burung kenari mabung tentu saja kamu harus memperhatikan cara merawat dan juga perawatan kenari mabung agar tetap gacor dengan cermat, jika kamu melakukan perawatan burung kenari saat mabung dengan asal-asalan yang bisa mendatangkan masalah kedepannya.
Cara Merawat dan Perawatan Kenari Mabung Agar Tetap Gacor
Mabung atau proses pergantian bulu sendiri merupakan siklus dialami pada semua jenis burung termasuk burung kenari, biasanya proses mabung terjadi setiap 7 hingga 9 bulan sekali karena bulu burung yang harus regenerasi untuk membantu menjaga kualitasnya dan burung kenari saat mabung akan cenderung banyak diam tidak bunyi sama sekali.
Perawatan Harian Burung Kenari Mabung
Berikut merupakan perawatan harian untuk burung kenari yang sedang mabung yang bisa kamu coba diantaranya:
Menjemur
Jika biasanya burung kicau saat mabung yang tidak akan dijemur namun berbeda dengan burung kenari saat mabung bisa dijemur, kamu bisa menjemur sekitar 10 menit setiap harinya menjadi salah satu cara merawat dan perawatan kenari mabung agar tetap gacor.
Burung kenari adalah jenis burung lebih suka dengan panas matahari sehingga burung tersebut harus mendapatkan panas matahari setiap harinya, tetapi jangan samakan durasi penjemuran biasa dan saat mabung kamu hanya cukup sekitar 10 menit menjemurnya pada jam 7 pagi.
Melakukan Pemasteran
Salah satu cara merawat dan perawatan kenari mabung lainnya bisa kamu lakukan yaitu dengan melakukan pemasteran secara rutin setiap harinya, dimana burung kenari saat mabung cenderung lebih banyak diam dan ini waktu yang pas untuk melakukan pemasteran dengan suara tembakan burung ciblek, blackthroat atau burung yang lainnya.
Memberikan Vitamin Tambahan
Vitamin yang menjadi salah satu hal yang tak kalah pentingnya untuk kesehatan burung kenari, karena vitamin ini yang akan membantu menambah energi serta menjaga kondisi burung kenari tetap fit saat ngurak dan kamu bisa memberikan vitamin tambahan minimal sekali seminggu.
untuk merek dan juga jenis tanamannya yang semuanya bagus dan kamu bisa dapatkan vitamin tersebut dengan mudah beli di kios burung terdekat, tetapi jika kamu sudah memiliki vitamin harian andalan maka bisa dengan memberikannya kepada burung kenari dengan dosis sesuai yang telah dianjurkan.
Melakukan Kerodong
Jika burung kenari tidak dalam perawatan harian seperti menjemur sebaiknya sangkar burung kenari dikerodong tipis setiap harinya, hal ini yang bertujuan untuk membuat burung kenari menjadi lebih tenang dan dapat menjaga suhu tubuhnya, pada setiap 1 minggu sekali kerodong dibuka sehari agar burung kenari tidak merasa bosan atau jenuh.
Memberikan Makan Harian dengan Porsi Lebih Banyak
Untuk cara merawat dan perawatan kenari mabung lainnya yaitu dengan memperbanyak porsi makanan harian pada burung kenari, karena saat burung mabung yang akan membutuhkan asupan nutrisi dan juga tenaga prima untuk membantu menghadapi masa pergantian bulu.
Kamu bisa dengan memberikan semua makanan dan juga extra fooding atau makanan tambahan yang mengandung banyak mineral, vitamin dan juga kalsium, untuk jenis pakan terbaik burung kenari yaitu canary seed campuran dan makanan tambahannya seperti egg food, jagung, kroto, apel, sawi hijau, bayam dan sawi putih.
Memberikan beberapa makanan tambahan tersebut yang dilakukan secara acak setiap minggunya dan jika ingin hemat bisa dengan memberikan jagung setiap hari, eggfood 2 kali seminggu, dengan semakin berkualitas makanan yang diberikan pada burung kenari saat mabung akan membuat pertumbuhan bulu bulu menjadi lebih bagus.
Membiarkan Mandi Sesukanya di Cepuk
Dengan membiarkan burung kenari untuk mandi sesukanya di dalam cepuk minum, kamu bisa untuk menyiapkan selalu menjaga kebersihan air minum karena dalam sewaktu-waktu burung kenari mandi di cepuk oleh karena itu wajib mengganti air minum setiap pagi dan sore dan pastikan cepuk tidak terlalu kecil agar menghindari kepalanya tersangkut dalam cepuk.
Membersihkan Sangkar Secara Rutin
Cara merawat dan perawatan kenari mabung lainnya yaitu selalu menjaga kebersihan yang menjadi kunci utama untuk kesehatan burung kenari, sehingga dengan begitu kamu harus membersihkan sangkar burung kenari dari sisa-sisa bulu dan kotoran yang berada di dasar sangkar setiap hari.
Jangan sampai burung kenari yang sedang mabung malah sakit atau terkena jamur karena pemiliknya yang malas untuk membersihkan sangkarnya, selain sangkar kamu juga harus membersihkan tangkringannya pada setiap seminggu sekali.
Memberikan Minyak Ikan
Agar burung kenari memiliki bulu yang halus dan juga kinclong maka kamu bisa dengan memberikan minyak ikan untuk burung yang sedang mabung secara rutin, untuk memberikannya cukup mudah hanya dengan mencampurkan 1 kapsul minyak ikan dalam egg food dan bisa memberikan minyak ikan sekali seminggu atau 2 minggu sekali.
Mungkin hanya itu saja untuk beberapa cara merawat dan perawatan kenari mabung agar tetap gacor yang bisa kamu ketahui dan juga bisa lakukan dengan baik, semoga dengan adanya ulasan diatas bisa membantu dan juga bermanfaat selamat untuk mencoba.
Cara Mempercepat Perontokan Bulu
Setelah burung kenari mabung pastinya kamu ingin membuat proses kenari menjadi lebih cepat, adapun untuk cara membantu mempercepat perontokan bulu burung kenari bisa dilakukan sebagai berikut:
- Dengan menerapkan perawatan burung kenari mabung yang diatas secara rutin.
- Membuat burung kenari menjadi lebih nyaman selama prose mabung berlangsung.
- Jangan mengganti sangkar pada saat burung kenari mabung, karena hal ini yang bisa membuat burung kenari menjadi stres dan pada akhirnya gagal mabung.
- Menambahkan daun pandan dan kulit jeruk untuk membantu mempercepat proses mabung.
- Jangan melihat burung kenari lain terlebih dahulu.
Perawatan Burung Kenari Setelah Proses Mabung
Jika burung kenari sudah selesai mabung dan pastikan semua bulunya tumbuh sudah tuntas maka selanjutnya kamu dapat menerapkan perawatan burung kenari seperti semula, pastinya setiap pemilik burung kenari yang memiliki perawatan atau settingan harian yang sudah biasa diterapkan pada burung kenari.
Perawatannya:
- Terdapat 2 tipe burung kenari yaitu yang suka embun dan tidak suka embun, ciri burung kenari suka embun pagi yaitu berkicau pada saat diembunkan, tetapi jika burung kenari malah tidur atau ngembungin bulu yang berarti burung kenari tersebut tidak suka dengan kebun.
- Setelah di embun, lalu burung kenari di jemur sesuai dengan porsi normal yaitu dimulai sekitar 30 menit da tingkatkan pada setiap harinya sampai burung merasa kepanasan.
- Memandikan burung kenari biar di cepuk sesukanya, yang terpenting selalu menjaga kebersihan air minumnya.
- Pastikan sangkar burung yang digunakan selalu bersih untuk menghindari terkena infeksi jamur atau parasit.
- Harian yang tidak perlu di kerodong.
Pemulihan Agar Burung Kenari Cepat Gacor Kembali
Langkah terakhir harus dilakukan setelah burung kenari melakukan proses mabung yaitu mengembalikan kegacoran dan juga power burung kenari tersebut, biasanya burung kenari yang hanya akan ngeriwik dan ngerol pendek setelah pasca mabung, adapun caranya:
- Menggunakan pakan racikan dalam kemasan sampai burung kenari gacor lagi, jika sudah gacor maka segera ganti dengan pakan canary seed kiloan.
- Memberikan makanan tambahan atau extra fooding pendongkrak birahi dan juga tenaga.
- Memberikan kroto, jagung dan sayuran lainnya setiap hari dan pastikan setiap harinya burung kenari harus makan sayuran dan buah-buahan.
- Memberikan egg food 2 kali seminggu sampai burung kenari sudah gacor, jika sudah gacor maka berikan 1 kali sebulan tidak masalah.
- Dengan memberikan vitamin pendongkrak tenaga, kamu bisa memberikan vitaminnya yang ada di pasaran.
Mungkin hanya itu saja untuk beberapa cara merawat dan perawatan kenari mabung agar tetap gacor yang bisa kamu ketahui dan diterapkan dengan baik dan tepat agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal, semoga dengan adanya ulasan diatas bisa membantu dan bermanfaat.