Cara Menjinakkan Burung Parkit

Nesiaverse.com – Sudah banyak yang memelihara burung parkit karena suara yang bagus dan juga memiliki tubuh yang indah, untuk kamu yang memelihara burung parkit masih belum jinak maka harus menjinakkannya terlebih dahulu dan untuk mengetahui cara menjinakkan burung parkit bisa simak ulasannya dibawah ini.

Burung parkit adalah salah satu jenis burung kicau dengan memiliki ukuran tubuh minimalis, warna bulunya bervariasi sangat indah mulai dari warna orange, biru, merah, hijau dan lainnya, jenis burung yang satu ini memiliki peminat atau penggemar yang cukup banyak di Indonesia.

Bahkan tidak hanya itu burung parkit juga kerap diikutsertakan dalam perlombaan atau kontes burung kicau dan sudah banyak burung parkit yang memenangkan perlombaan tersebut, mungkin kamu berniat untuk memelihara burung parkit agar bisa mengikuti perlombaan burung kicau.

Advertisment

Sebelum memelihara burung parkit sebaiknya kamu harus mengetahui mengenai tentang burung parkit itu sendiri dimulai dari cara menjinakkan burung parkit dan masih banyak lagi yang lainnya, untuk kesempatan kali ini kita akan membahas dengan cara menjinakan burung tersebut.

Lalu bagaimana dengan cara menjinakkan burung parkit? Untuk mengetahui dengan caranya maka kamu bisa dengan simak penjelasannya dibawah ini dengan baik.

Advertisment

Cara Menjinakkan Burung Parkit

Dengan mengetahui cara menjinakkan burung parkit tentu saja menjadi salah satu tahapan yang pertama harus dilakukan oleh para memeliharanya, agar burung parkit yang akan dirawat menjadi jinak sehingga akan lebih mudah dalam perawatannya dimulai dari memandikan, memberi makan dan masih banyak lagi lainnya.

Adapun untuk cara menjinakkan burung parkit yang bisa kamu coba terapkan dengan mudah yaitu sebagai berikut:

Dengan Melakukan Wing Clipping

Dengan melakukan wing clipping yang menjadi salah satu cara menjinakkan burung parkit yang bisa kamu lakukan, dimana cara tersebut sebenarnya cukup kontroversial karena akan meliputi suatu tindakan memotong sayap burung parkit tersebut.

Untuk sayap atau bulu yang dipotong hanya pada bagian bulu yang dapat digunakan untuk terbang jauh, sehingga dengan dipotong akan membuat burung menjadi tidak bisa terbang jauh selama proses penjinakan berlangsung dan akan memudahkan kamu untuk menangkap burung nya jika tiba-tiba ingin pergi atau kabur.

Sering Memasukkan Tangan ke Dalam Sangkar

Selanjutnya untuk cara menjinakkan burung parkit yaitu dengan memasukkan tangan ke dalam sangkar atau kandang dan membiarkannya selama beberapa menit, untuk cara yang satu ini yang bisa kamu lakukan setiap harinya agar burung tersebut mengetahui tangan pemiliknya.

Selain itu bertujuan agar burung parkit tidak mudah kaget atau takut terutama pada tangan pemiliknya, biasanya dengan melakukan cara ini di hari pertama yang akan membuat burung merasa ketakutan dan akan berusaha untuk menghindar namun jangan khawatir dengan seringnya kamu melakukannya maka burung akan terbiasa nantinya.

Mengusap Kepala Burung Parkit

Untuk cara menjinakkan burung parkit yang selanjutnya bisa kamu lakukan yaitu dengan mengeluarkan burung dari sangkar dan mengusapnya secara perlahan dengan lembut pada bagian kepalanya, setelah kamu melakukannya maka bisa melepaskannya secara perlahan dan jangan lupa menempatkan burung di pangkuan.

Untuk pertama kali melakukan cara ini yang biasanya burung parkit akan berusaha kabur atau lari dengan cara terbang, karena sebelumnya kamu sudah melakukan wing clipping maka tidak perlu khawatir karena mereka yang tidak akan terbang jauh.

Dengan Membiasakan Burung Parkit dengan Dunia Luar

Selanjutnya kamu harus melakukan beberapa cara diatas secara rutin hingga burung parkit bisa diam dengan nyaman bersama kamu, biasanya burung parkit yang akan mulai berusaha untuk menghindari posisi di atas pangkuan  yaitu dengan cara berjalan menyusuri tubuh kamu dan biarkan saja.

Tetapi jika burung parkit yang berusaha untuk menjauhimu maka segera ambil kembali dna taruh dia ke pangkuan kamu, lakukan cara yang satu ini selama satu atau dua jam dalam seharinya hingga burung parkit tidak lagi berusaha untuk menjauhi tubuh kamu.

Dengan Melatih Makan di Sangkar

Cara menjinakkan burung parkit lainnya yaitu melatih burung parkit agar makan di dalam sangkar, cara yang satu ini bisa dilakukan sembari membuatnya terbiasa dengan adanya tangan kamu, jika dia sudah terbiasa maka bisa melatihnya makan dengan cara menyiapkan wadah kecil berisi pakan.

Meletakkan Burung pada Lengan atau Tangan

Meletakkan burung parkit di lengan atau tangan menjadi salah satu cara menjinakkan burung parkit yang bisa kamu lakukan, lakukan cara ini dalam beberapa kali hingga burung parkit mulai terbiasa berdiri atau nongkrong di salah satu tangan atau lengan kamu.

Memberi Makan Menggunakan Jari

Setelah burung parkit terbiasa berdiri di tangan kamu maka selanjutnya kamu bisa memberikannya makan jewawut atau millet menggunakan jari kamu, agar membuat memori burung parkit menjadi bertambah kuat mengenai pemiliknya.

Membiasakan diri dengan Makanan

Jika burung parkit mulai jinak selanjutnya kamu bisa menerapkan cara lainnya dengan memberikan berbagai mainan, hal ini adalah upaya awal untuk membuat burung parkit mengenai berbagai benda asing di sekitarnya terutama benda tertentu yang mempunyai bentuk menarik.

Dengan melakukan cara yang satu ini yang akan membuat burung parkit lambat laun mulai terbiasa dengan keberadaan mainan, cara ini yang akan memudahkan kamu nantinya dalam melatihnya untuk melakukan berbagai atraksi seperti naik ayunan, naik turun tangga dan yang lainnya.

Dengan Melatihnya Secara Rutin

Biasanya dalam waktu 1 atau 2 minggu burung parkit yang mulai bisa dijinakkan dan potensi tersebut yang akan semakin meningkat jika terus dilatih secara rutin,  kunci membuat burung parkit menjadi jinak yaitu dengan melakukan latihan secara rutin dan juga konsisten selama burung tersebut belum jinak.

Dengan Melakukan Be My Friend

Cara menjinakkan burung parkit lainnya dengan melakukan be my friend dan cara ini bisa dilakukan pada burung parkit yang sudah dewasa atau umur sekitar 1 tahun keatas, cara be my friend adalah cara melatih burung parkit dewasa agar dapat jinak dengan pemiliknya tanpa harus melukai orang tersebut dan cara yang satu ini sering digunakan oleh pemilik burung parkit dewasa yang jinak.

Dengan Meletakkan Sangkar di tempat Dekat Lingkungan Keluarga

Salah satu langkah bisa dilakukan dalam bentuk teknik be my friend yaitu meletakkan sangkar burung parkit di tempat dekat dengan lingkungan keluarga, kamu bisa dengan menyiapkan sangkar yang cukup besar di dalam rumah dan letakkan di tempat-tempat tertentu yang bisa membuat burung tersebut sering melihat kamu.

Untuk menerapkan cara ini yang membutuhkan waktu relatif lama dan dalam 2 minggu burung parkit yang mulai terbiasa dengan pemandangan aktivitas keluarga kamu, tetapi jangan melakukan interaksi berlebih yang dapat membuat burung tersebut menjadi stress.

Mengamatinya

Jika dua minggu sudah berlalu selanjutnya kamu bisa melakukan cara lebih intensif  dengan memulai mengamatinya setiap pagi dan sore hari secara perlahan dan pastikan burung mulai terbiasa dengan adanya kehadiran kamu, indikatornya biasanya merupakan sikap burung parkit yang tenang, kemungkinan besar burung mulai terbiasa dengan kehadiran kamu.

Memberikan Loloh pada Burung Parkit Masih Kecil

Memberikan makan dengan cara dilolohkan pada burung parkit yang masih kecil untuk melakukan cara ini yang bisa dengan cara menggunakan spet bersih, gunakan karet pentil pada ujung spet agar tidak melukai tenggorokan burung, selain itu selalu bersihkan spet setelah digunakan agar tidak ada sisa makanan yang menimbulkan bakteri.

Meniup Peluit

Sembari memberikan makanan dengan cara dilolohkan kamu bisa meniup peluit pada saat yang bersamaan, agar burung parkit cepat hafal dengan pemiliknya dan dengan waktu-waktu kapan akan memberikan makanan sehingga burung akan menjadi cepat jinak.

Dengan melakukan banyak interaksi dengan burung parkit yang menjadi salah satu cara untuk membantu menjinakkannya dan dalam melakukan beberapa cara menjinakkan burung parkit diatas tentu saja harus di barengi dengan sabar dan juga konsisten.

Mungkin hanya itu saja ulasan mengenai dengan beberapa cara menjinakkan burung parkit yang bisa kamu ketahui dan bisa diterapkan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal, semoga dengan adanya ulasan diatas bisa membantu dan bermanfaat.

burung parkit