Nesiaverse.com – Kendala mata kelilipan yang susah keluar dan mengganjal di mata sering terjadi, cara untuk mengatasinya juga ada berbagai metodenya. Metode yang digunakan mulai dari cara alami, hingga mulai menggunakan alat bantu modern. Kelilipan sendiri merupakan kondisi yang sering terjadi karena adanya partikel asing yang masuk ke mata.
Ketika benda asing masuk ke mata, umumnya benda tersebut akan secara otomatis menempel pada area kornea mata kita atau konjungtiva mata. Hal ini tidaklah berbahaya, namun dalam beberapa kasus ada yang menyebabkan kondisi ekstrim yaitu infeksi, bahkan bisa menyebabkan hilangnya penglihatan atau buta.
Cara Mengatasi Mata Kelilipan Yang Susah Keluar dan Mengganjal di Mata
Saat mengalami kelilipan yang susah keluar dan terasa mengganjal dimata pastinya kamu tidak nyaman, kemudian adakah cara untuk mengatasinya yang tepat ? sehingga kamu terhindar dari segala macam ancaman dan kondisi yang justru bisa memperburuk keadaan matamu dari sebelumnya.
Sebelum melangkah jauh kami akan sedikit membahas mengenai penyebab mata kelilipan hingga susah keluar sehingga menimbulkan sensasi mengganjal di area mata. Kelilipan bisa terjadi karena ada partikel asing yang masuk ke kornea mata diantaranya partikel debu, serpihan kayu hingga bulu mata yang rontok.
Mata sebagai orang penglihatan harus dijaga dengan baik, sehingga jika kesehatan mata terganggu tentunya akan mempengaruhi penglihatan seseorang. Ketika mata kelilipan akan menghasilkan sensasi gatal hingga kemerahan, sehingga mampu memicu gerak refleks dengan mengocoknya. Hentikan kebiasaan buruk tersebut, karena justru akan membuat kondisi mata semakin buruk hingga menyebabkan infeksi.
Adapun gejala mata kelilipan yang susah keluar dan kamu harus mengetahuinya.
- Munculnya rasa tertekan pada area mata
- Timbulnya rasa mengganjal pada area mata
- Sensasi perih atau sakit, khususnya saat melihat cahaya
- Mata mudah berair
- Mata menjadi merah
- Mata berkedip secara berlebihan dari biasanya
- Penglihatan menjadi samar atau kabur
Lantas, bagaimana cara untuk mengatasi mata kelilipan yang susah keluar dan menimbulkan rasa mengganjal di mata ? berikut beberapa hal yang harus kamu perhatikan sebelum melakukan tindakan pada mata yang kelilipan.
- Jangan langsung mengucek mata, apalagi dengan keras.
- Memastikan tangan dalam kondisi bersih, jadi cucilah tangan dengan air mengalir dan sabun hingga bersih menyeluruh saat akan menyentuh area mata.
- Jika kamu menggunakan kontak lensa, pastikan kamu melepasnya terlebih dahulu.
- Carilah posisi keberadaan partikel asing yang masuk ke mata menggunakan bantuan cermin. Pastikan juga kamu mendapatkan cukup pencahayaan dalam ruangan, sehingga akan mudah untuk mencarinya.
- Pastikan alat bantu yang digunakan dalam keadaan baru, bersih dan steril.
Hindari Mengucek Mata
Cara pertama yang bisa kamu lakukan dalam menghindari gerakan mengucek mata saat kelilipan. Hal ini akan menyebabkan abrasi pada bagian kornea. Kondisi ini akan menyebabkan hilangnya lapisan permukaan epitel pada kornea akibat trauma pada permukaan mata, salah satunya dikarenakan gerakan mengucek mata yang terlalu keras.
Cara yang tepat untuk mengatasi mata kelilipan tanpa mengucek, adalah dengan menarik kantung mata ke bagian bawah. Sehingga kamu akan bisa melihat benda asing yang masuk ke matamu dengan jelas. Untuk mengeluarkannya pastikan tangan dan alat yang kamu gunakan sudah dalam kondisi yang bersih atau steril.
Mengedipkan Mata
Ketika partikel asing masuk ke mata kita, jangan langsung panik dan mengocoknya. Kamu harus tenang, lakukan gerakan mengedipkan mata dengan cepat secara berulang kali. Dengan mengedipkan mata berulang kali, hal ini dapat membantu menggerakan partikel asing untuk memicunya keluar air mata. Dengan keluarnya air mata dan partikel asing ini akan membawanya keluar. Lakukanlah gerakan mengedipkan mata ini hingga air mata dan partikel asing tersebut keluar.
Menarik Kelopak Mata
Jika partikel asing yang masuk ke mata kamu berada dibagian atas, tentunya hal tersebut akan sulit dikeluarkan. Namun, kamu tidak perlu khawatir. Kamu tetap bisa mengeluarkannya dengan cara menarik kelopak mata bagian atas. Dengan menggunakan cara ini maka kamu akan bisa melihat partikel tersebut hinggap di posisi mana dan mulai melakukan tindakan pengeluarannya. Baik dengan cara memutar bola mata dan menggunakannya sesuai arah yang mampu memicu keluarnya partikel dari mata.
Menggunakan Alat Bantu
Salah satu cara untuk mengatasi mata kelilipan adalah dengan menggunakan alat bantu, misalnya lap basah maupun cotton bud. Kedua alat ini mampu mengeluarkan partikel asing yang singgah di area kornea mata dengan mudah.
Cara menggunakannya sangat mudah, kamu hanya perlu mengarahkan pandangan mata ke posisi yang berlawanan dengan letak partikel asing di matamu. Kemudian arahkan cotton bud pada partikel yang mengganggu, secara otomatis partikel akan mudah menempel pada cotton bud atau lap basah sebagai alat bantu yang kita gunakan.
Menggunakan Bantuan Obat Tetes Mata
Kamu bisa memanfaatkan produk obat tetes mata sebagai cara mudah untuk mengatasi mata kelilipan yang susah keluar dan terasa mengganjal di mata. Cara menggunakannya hanya perlu kamu teteskan saja sesuai instruksi pada kemasan di area mata yang terkena partikel asing. Maka, nantinya secara alami partikel di dalam mata kamu akan keluar.
Dalam penggunaan produk obat mata tetes, pastikan kamu menggunakannya sesuai petunjuk atau dosis yang tertera pada kemasan produknya. Sehingga akan terhindar dari efek samping yang tidak diinginkan. Mata merupakan organ penting yang harus dijaga baik-baik.
Membersihkan Menggunakan Air Mengalir
Cara mengatasi mata kelilipan berikutnya adalah dengan menggunakan air mengalir. Kamu bisa membersihkan mata yang kelilipan menggunakan bantuan air mengalir dari wastafel di rumah kamu. Caranya sangatlah mudah, kamu bisa memulainya dengan menarik kelopak mata bagian atas maupun bawah sesuai posisi partikel asing menempel di mata. Lanjutkan dengan menekan perlahan seiringan dengan air yang mengalir, sehingga partikel asing tersebut keluar dengan cepat.
Rutin Membersihkan Makeup Area Mata
Salah satu penyebab seseorang sering kelilipan adalah karena terdapat makeup yang tertinggal di area mata. Hal inilah yang harus diperhatikan, sehingga lebih bersih lagi kedepannya dan mata tidak akan terganggu seperti kelilipan yang susah keluar dan mengganjal di mata. Maka, bagi kamu yang suka menggunakan make up seperti maskara atau eyeliner pastikan melakukan pembersihan rutin make up, khususnya di area mata.
Membersihkan make up menggunakan face wash tidak bisa membersihkan noda yang tertinggal atau menyalip secara menyeluruh. Kamu harus tetap melakukan double cleansing dengan membersihkan area khusus mata. Karena ditakutkan ada partikel make up mata yang menyelip dan tidak terhapus saat mencuci muka saja.
Demikian pembahasan mengenai beberapa cara untuk mengatasi kelilipan yang susah keluar dan menimbulkan rasa mengganjal di mata. Kamu bisa memperhatikan beberapa hal sebelum melakukan tindakan lanjut untuk mengobatinya. Jika sudah mencoba cara dan tips di atas namun tidak ada perubahan, maka kamu bisa mengunjungi ahlinya untuk melakukan pemeriksaan dan penanganan secara profesional.