Cara Membersihkan Telinga Kucing Dengan Cotton Bud dan Baby Oil

Nesiaverse.com – Bagaimana cara membersihkan telinga kucing dengan cotton bud dan baby oil? Kalau begitu langsung saja baca artikel ini sampai selesai, jika kamu ingin mengetahui terkait cara membersihkan telinga kucing dengan menggunakan cotton bud dan baby oil.

Banyaknya aktivitas yang dilakukan kucing baik diluar ruangan maupun di dalam ruangan, tentunya tubuh kucing akan mudah sekali kotor. Karena mereka akan lebih sering terpapar radikal bebas seperti, debu, dan polusi yang membuat tubuh atau bulunya mudah sekali kotor.

Termasuk pada bagian telinga kucing yang mudah sekali kotor akibat dari masuknya kotoran dari luar saat bermain, membuat telinganya dipenuhi banyak kotoran dan mengeluarkan bau. Tentu saja hal ini akan menimbulkan ketidaknyamanan, dan kamu harus membersihkannya.

Advertisment

Lalu kalau begitu bagaimana cara membersihkan telinga kucing dengan cotton bud dan baby oil? Nah, disini akan memberikan beberapa tips atau caranya dalam menggunakan cotton bud dan baby oil untuk bersihkan telinga. Jadi simaklah ulasannya di bawah ini dengan seksama!

Cara Membersihkan Telinga Kucing Dengan Cotton Bud dan Baby Oil

Advertisment

Kucing merupakan hewan dengan memiliki bulu yang lebat dan tebal, hal itu yang membuat para kutu, parasit, dan tungau seringkali bersarang di dalamnya. Bahkan tidak hanya bersarang di tubuh si kucing saja, seringkali hinggap dan masuk ke telinga kucing untuk bersarang.

Pentingnya untuk selalu menjaga kebersihan telinga kucing secara rutin untuk menghindari berbagai penyakit seperti Ear mites. Banyak sekali manfaatnya dalam membersihkan telinga kucing, setidaknya rutin membersihkan setiap satu minggu sekali agar kotoran tidak menumpuk.

Sebelum itu, perhatikan juga waktu yang tepat saat ingin membersihkan telinga si kucing. Karena penting juga untuk mencari waktu atau momen yang pas supaya bisa membersihkan telinga kucing dengan mudah. Berikut waktu yang tepat untuk membersihkan telinga kucing:

  • Lakukan ketika kucing sedang berada dalam mood yang bagus, apalagi untuk kucing yang agresif atau galak. Lebih bagusnya lagi lakukan saat kucing sedang tidur atau duduk di sofa sedang santai atau rileks agar lebih tenang ketika dibersihkan telinganya.
  • Lakukan ketika kotoran di telinga kucing sudah cukup menumpuk dan kotor.
  • Lakukan setelah kucing kamu diberi makan atau cemilan agar lebih tenang.

Kamu juga bisa membersihkan telinga kucing dengan produk pembersih atau bisa dilakukan dengan cara yang sederhana menggunakan cotton bud dan baby oil. Nah, berikut ada beberapa langkah atau cara membersihkan pakai cotton bud dan baby oil, diantaranya adalah:

Kenali Permasalahan Kesehatan Telinga Kucing

Sebelum membersihkan telinga kucing, penting sekali untuk mengecek terlebih dahulu kondisi telinganya siapa tau terdapat kondisi yang cukup serius. Kenali juga masalah kesehatan kucing, pada bagian telinganya agar dapat kamu ketahui seperti apa saja masalahnya. Diantaranya:

  1. Tungau Telinga biasanya disebabkan oleh Otodectes cynotis yang merupakan tungau kecil yang umum dialami kucing karena suka bersarang atau masuk ke telinganya.
  2. Infeksi Telinga biasanya akibat dari jamur malassezia.
  3. Terdapat luka pada bagian telinga biasanya disebabkan oleh cakaran atau cedera.
  4. Reaksi Alergi yang membuat telinga kucing mengalami gatal-gatal dan terdapat ruam.
  5. Terdapat Polip atau Tumor berupa benjolan kecil di bagian telinga kucing.

Jika kucing mengalami masalah kesehatan telinga yang lebih serius, kamu bisa gunakan obat tetes khusus untuk telinga kucing agar lebih efektif membersihkan dari dalam secara intensif. Buat kamu yang masih awam, berikut ada beberapa rekomendasi obat tetes telinga kucing:

  • Olive Care
  • Allium Drops
  • Vet-Otic
  • Royal Care
  • Ear Mites

Hal Yang Harus Diperhatikan Sebelum Membersihkan Telinga

Selanjutnya adalah memeriksa atau mengecek separah apa kondisi atau keadaan telinga kucing sebelum dibersihkan, supaya bisa menentukan pembersihan seperti apa yang diperlukan agar bisa membersihkan telinganya dengan maksimal. berikut ciri-ciri kondisi telinga kucing, yaitu:

  • Mengeluarkan bau yang tidak sedap di dalam telinga kucing
  • Bagian kulit telinga kucing terdapat banyak kotoran
  • Bulu telinga kucing mengalami kebotakan
  • Terdapat bercakan hitam atau koreng
  • Bagian dalam telinga kucing berair dan bernanah
  • Terdapat benjolan di bagian telinga kucing

Jika memang kondisi telinga kucing hanya terdapat kotoran biasa, kamu bisa bersihkan sendiri dengan cotton bud dan baby oil atau gunakan pembersih lainnya. Kalau memang kondisi telinganya cukup parah dengan adanya infeksi tungau, bisa gunakan obat tetes khusus setelah dibersihkan serta bawalah ke dokter hewan jika menunjukan kondisi dengan adanya benjolan.

Cara Penggunaan Cotton Bud dan Baby Oil

Jika semua persiapan sudah selesai dan sudah di cek terlebih dahulu telinganya, bisa langsung dipraktekan untuk membersihkan telinga kucing menggunakan cotton bud dan baby oil dengan baik dan benar. Kalau begitu ikuti langkah-langkah berikut di bawah ini secara sistematis!

  1. Siapkan cotton bud dan baby oil
  2. Pastikan kamu menggendong kucing dengan posisi yang nyaman
  3. Basahi cotton bud dengan baby oil
  4. Tarik telinga kucing dengan perlahan supaya lebih terlihat jelas area telinga yang kotor
  5. Mulailah untuk membersihkan telinga kucing dengan cotton bud yang sudah dibasahi pakai baby oil sebelumnya
  6. Mulai bersihkan dari bagian daun telinga kucing secara lembut agar tidak melukai kulitnya yang tipis
  7. Lalu bersihkan juga bagian kulit dalam telinga si kucing dengan perlahan jangan terlalu dalam juga cukup bagian yang kotornya saja
  8. Jika sudah bersih kamu bisa teteskan obat telinga kucing untuk membersihkan telinga bagian terdalam dan supaya tidak gatal
  9. Goyangkan telinga kucing setelah ditetesi obat tetes agar obatnya bisa masuk ke dalam
  10. Lalu pijat-pijat dengan lembut bagian telinga kucing agar obatnya bisa meresap dengan baik dan membuat kucing lebih nyaman

Jangan lupa untuk memberikan sebuah penghargaan atau reward kepada kucing kamu setelah membersihkan telinganya, berupa makanan ataupun cemilan kesukaannya. Hal itu dilakukan supaya kucing jadi lebih penurut dan membuat kucing merasa lebih senang, menghindari stress setelah telinganya dibersihkan, serta supaya membuat kucing jadi lebih lega sesudahnya.

Kamu bisa gunakan baby oil sehari-hari sebagai pembersih telinga kucing, walaupun begitu rutin juga memberikan obat tetes untuk membersihkan bagian terdalamnya. Cukup gunakan sebagai daily grooming saja, dengan cara yang sederhana dan lebih praktis untuk sehari-hari.

Perlu diingat hanya digunakan untuk pemakaian luar saja, jangan jadikan obat tetes atau di teteskan ke dalam telinga kucing untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Itulah beberapa cara membersihkan telinga kucing dengan cotton bud dan baby oil yang mungkin perlu untuk kamu ketahui, siapa tau ingin mencoba membersihkan telinganya pakai baby oil dengan baik dan benar. Pastikan jangan langsung meneteskan baby oil ke telinganya.

Usahakan untuk rutin membersihkan telinga kucing, supaya dibersihkan telinganya terjaga dan tidak bau. Membantu kucing terhindar dari berbagai penyakit telinga serta kotoran telinga yang menumpuk dan dapat menginfeksi telinga si kucing. Good Luck semoga membantu.

kucingtelinga kucing