Cara Membersihkan Karang Gigi Dengan Baking Soda

Nesiaverse.com – Baking soda atau dikenal juga dengan sebutan soda kue yang sering digunakan untuk mengembangkan adonan kue dengan baik. Meskipun begitu, faktanya baking soda ini kerap kali dipercaya mampu menghilangkan karang gigi. Cara membersihkan karang gigi dengan baking soda terbilang sangat aman digunakan.

Sebab, membersihkan karang gigi dengan baking soda tidak akan merusak enamel gigi. Bahkan, kandungan antimikroba yang terdapat di dalam baking soda ini mampu melindungi gigi, serta mencegah gigi kehilangan kalsium. Selain membantu membersihkan karang gigi, disisi lain kamu juga mendapatkan khasiat lainnya.

Lantas, bagaimana cara membersihkan karang gigi dengan baking soda? Nah, disini akan memberikan beberapa tips atau tata cara penggunaan baking soda untuk membersihkan karang gigi dengan baik dan benar, secara menyeluruh. Jadi langsung saja simak ulasannya di bawah ini dengan seksama!

Advertisment

Cara Membersihkan Karang Gigi Dengan Baking Soda

Advertisment

Kamu menemukan gigimu terdapat timbunan plak yang membentuk seperti lapisan kotoran keras pada gigi? Waspada, karang gigi. Berbeda dengan plak pada umumnya, karang gigi lebih sulit untuk dihilangkan hanya dengan menggunakan sikat gigi biasa.

Plak yang tidak kamu bersihkan hingga akhirnya menumpuk dan mengeras yang menjadi cikal bakal terbentuknya karang gigi. Plak sendiri merupakan lapisan bening pada permukaan gigi dan biasanya bersifat lengket. Plak terbentuk akibat sisa makanan pada gigi membaur dengan bakteri.

Nah, disinilah alasan mengapa kamu harus menyikat gigi setiap hari. Karena plak pada gigi tidak dapat hilang dengan sendirinya, sehingga jika kamu tidak membersihkannya maka plak gigi akan mengeras dan menjadi karang gigi.

Perlu kamu ketahui juga, apabila kamu tidak kunjung membersihkan karang pada gigi. Maka, berpotensi mendapati gejala-gejala, seperti gusi berdarah, bau mulut, iritasi dan peradangan, rasa kasar di permukaan gigi, serta pembengkakan pada gusi.

Sebuah studi yang diterbitkan oleh Journal of the American Dental Association (2017) menyatakan bahwa pasta gigi yang mengandung baking soda atau soda kue ternyata jauh lebih efektif untuk mengurangi jumlah plak ketimbang pasta gigi biasa.

Baking soda atau natrium bikarbonat adalah senyawa kristal putih yang terbentuk dari natrium dan karbonat. Baking soda memiliki sifat alkali yang dapat membantu melawan plak dan menghilangkan noda pada gigi.

Selain itu, berdasarkan kandungannya, baking soda memiliki beberapa manfaat untuk gigi, diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Menghilangkan Plak, baking soda memiliki sifat abrasif ringan yang dapat membantu menghilangkan plak pada gigi. Ketika kamu menggunakan baking soda sebagai pasta gigi, maka kamu dapat membersihkan permukaan gigi dengan lembut tanpa merusak enamel gigi.
  • Mencegah Pembentukan Karang Gigi, kandungan alkali dalam baking soda dapat membantu menetralkan keasaman dalam mulut yang dapat menyebabkan pembentukan plak dan karang gigi. Cobalah kamu rutin membersihkan gigi secara teratur menggunakan baking soda, dengan demikian kamu dapat mencegah pembentukan karang gigi dan menjaga kesehatan gigi bahkan mulut.
  • Memutihkan Gigi, baking soda juga memiliki efek pemutihan gigi. Apabila digunakan secara teratur, baking soda berpotensi dapat menghilangkan noda pada gigi dan membuat gigi terlihat lebih putih. Namun perlu diingat! Jangan menggunakan baking soda terlalu sering, karena dapat menyebabkan pengikisan pada enamel gigi.

Buat kamu yang masih belum paham bagaimana cara menggunakan baking soda untuk menghilangkan karang gigi, caranya cukup sederhana dan mudah. Nah, berikut adalah cara menghilangkan karang gigi dengan baking soda secara bertahap, yaitu:

Sebelumnya, kamu perlu mempersiapkan bahan-bahan seperti 1 sdm baking soda, 1/2 sdt garam (opsional), air hangat, wadah kecil dan sikat gigi. Setelah itu, perhatikan langkah-langkah nya di bawah ini:

  1. Campur sekitar satu sendok makan baking soda dan setengah sendok teh garam ke dalam wadah yang sudah disiapkan. Kemudian tambahkan sedikit air untuk membuatnya menyatu dan membentuk selayaknya pasta gigi.
  2. Selanjutnya, celupkan sikat gigi ke dalam campuran tersebut.
  3. Sikatlah gigi kamu dengan bahan-bahan yang sudah dicampur tersebut secara perlahan, lakukan selama 3-5 menit.
  4. Kumur-kumur menggunakan air hangat yang telah disiapkan.
  5. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, ulangi cara ini sebanyak 2-3 kali dalam seminggu.

Perlu diingat bahwa penggunaan baking soda harus dilakukan dengan hati-hati dan tidak terlalu sering agar tidak merusak enamel gigi. Lakukan tindakan pencegahan seperti rutin menggosok gigi menggunakan pasta gigi berfluoride, melakukan flossing gigi, gunakan obat kumur antiseptik, kurangi konsumsi makanan atau minuman bergula, serta hentikan kebiasaan buruk merokok dan minum minuman beralkohol.

Itulah penjelasan mengenai cara membersihkan karang gigi dengan baking soda. Sederhananya, baking soda dapat digunakan untuk membersihkan karang gigi secara alami. Dengan kandungan alkali dan sifat abrasifnya baking soda dapat membantu menghilangkan plak mencegah pembentukan karang gigi dan memutihkan gigi. 

Segeralah kunjungi dokter gigi apabila masalah yang kamu alami menyebabkan gejala berupa gusi bengkak, berdarah, hingga nyeri. Good Luck semoga membantu.

baking sodagigikarang gigi