Cara Memandikan Anak Kucing Umur 2 Bulan

Nesiaverse.com – Bagaimana cara memandikan anak kucing umur 2 bulan? Supaya tidak melakukan kesalahan ketika memandikannya. Kalau begitu langsung saja baca artikel ini sampai selesai, jika kamu ingin mengetahui tata cara memandikannya yang baik dan benar.

Seperti halnya manusia, kucing juga perlu dimandikan agar bersih dari kuman dan kotoran yang menempel pada bulu-bulunya. Biasanya memandikan kucing ini memakai shampo khusus untuk di kucing. Karena tubuhnya yang dipenuhi dengan bulu, makanya pakai shampo.

Tapi, tidak semua kucing bisa mulai dimandikan, contohnya seperti bayi kucing yang baru lahir mereka tidak boleh dimandikan terlebih dahulu, karena belum begitu kuat dan mampu untuk menjaga suhu tubuhnya agar tetap stabil. Bisa-bisa bayi kucing itu malah mati kedinginan.

Advertisment

Nah, untuk anak kucing yang sudah menginjak umur 2 bulan udah bisa untuk dimandikan kok! Tapi itu juga harus tetap hati-hati ya dalam memandikannya. Disini akan memberikan tips atau cara memandikan anak kucing agar bisa kamu pahami tata caranya yang benar, jadi simaklah.

Cara Memandikan Anak Kucing Umur 2 Bulan

Advertisment

Sebelum itu ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui terlebih dahulu tentang usia atau umur anak kucing yang sudah boleh dimandikan itu mulai dari umur berapa dan kenapa alasannya, sebelum kamu memandikan anak kucing tersebut.

Selama anak kucing kamu sudah menginjak usia lebih dari 8 minggu, mereka akan mulai memiliki lapisan lemak yang cukup untuk membuatnya bisa mempertahankan atau menjaga suhu tubuhnya tetap stabil saat akan dimandikan. Untuk Kucing yang masih dibawah 8 minggu sebaiknya jangan dulu dimandikan.

Anak kucing akan bertumbuh secara perlahan sampai mereka mulai bisa grooming atau merawat dirinya sendiri saat sudah menginjak usia 2 bulan. Di Usianya yang masih segitu kamu sudah mulai bisa memberikan perawatan lebih kepadanya, seperti memandikan, memotong kukunya, dan area tubuh lainnya.

Hal itu dilakukan agar anak kucing kamu terhindar dari bakteri atau kuman penyebab penyakit yang menempel pada bulu-bulunya atau kukunya. Jadi dengan kamu memberikan perawatan seperti itu si anak kucing akan menjadi bersih dan sehat bebas dari kotoran debu atau radikal bebas lainnya.

Nah, untuk kamu yang masih pemula dalam merawat kucing, salah satunya memandikan anak kucing ada beberapa cara-cara memandikannya dengan benar. Berikut adalah tata cara memandikan anak kucing usia 2 bulan:

Siapkan Alat Mandi Kucing dan Perlengkapan Lainnya

Langkah pertama adalah menyiapkan semua alat mandi anak kucing kamu meliputi shampo, handuk, bak mandi, spons lembut untuk menggosok badannya dan bulunya, air hangat, dan perlengkapan lainnya seperti sisir bulu, pengering bulu atau bisa pakai hairdryer.

Kamu juga bisa menyiapkan seperti vitamin bulunya agar tetap halus dan lembut, atau memakai shampo kucing yang anti kutu dan jamur agar memberikan perawat ekstra untuknya. Jika semua alat dan perlengkapannya sudah siap kamu bisa mulai untuk melakukan tahap selanjutnya.

Mandikan di Ruang Tertutup

Langkah kedua adalah pastikan kamu memandikan anak kucing di ruangan yang tertutup seperti di kamar mandi. Jangan memandikannya di luar ruangan apalagi cuacanya sedang dingin dan tidak bersahabat. Karena akan membuatnya flu akibat kedinginan,

Maka dari itu kamu harus memandikan anak kucing kamu didalam ruangan yang suhunya tidak terlalu dingin dan tidak terlalu panas. Hal ini dilakukan supaya suhu tubuh anak kucing ini tetap stabil dan bisa beradaptasi.

Cara Memandikannya

Langkah ketiga adalah mulai memandikannya setelah menyiapkan alat mandi dan sudah berada di ruangan yang tertutup serta cukup suhunya hangat. Berikut adalah cara-caranya:

  1. Siapkan air hangat, jangan terlalu panas atau bisa juga dicampurkan air dingin sedikit sampai suhu airnya benar-benar pas, isi setengahnya saja kedalam bak mandi kucing.
  2. Kamu bisa mulai untuk mengelap-ngelapnya terlebih dahulu mulai dari area wajah si kucing seperti matanya, hidungnya dan mulutnya.
  3. Jika sudah dibersihkan bagian wajahnya, kamu bisa mulai memasukan anak kucing itu ke dalam bak mandi kucing. Pastikan air yang tadi dimasukan ke bak tidak terlalu penuh sampai bisa menenggelamkan anak kucing.
  4. Selanjutnya kamu siram seluruh badan kucing itu sedikit demi sedikit dengan air hangat sampai mulai basah semuanya.
  5. Berikan sedikit shampo kucing dan gosokan ke seluruh tubuhnya pelan-pelan sampai berbusa.
  6. Jika sudah cukup berbusa dan semua tubuhnya atau bulunya bersih, langsung bersihkan lagi siram dengan air hangat tersebut sampai tidak ada busa menempel.
  7. Kalau sudah bersih gendonglah anak kucing itu ke tangan kamu yang sudah dialasi handuk.
  8. Tutupi badannya dengan handuk lalu lap-lap atau gosok pelan-pelan pakai handuk sampai tidak terlalu basah.
  9. Selanjutnya kamu bisa mengeringkan bulunya dengan hairdryer dengan jarak yang tidak terlalu dekat, karena suara mesinnya akan mengganggu pendengaran si kucing.
  10. Jika sudah kering, kamu bisa memberinya vitamin bulu untuk kucing agar bulunya tetap sehat dan berkilau.

Jemur Anak Kucing Sesudah Mandi

Langkah terakhir adalah menjemur anak kucing kamu di bawah sinar matahari. Jika kamu sudah selesai memandikannya kamu bisa menjemur anak kucing kamu di luar rumah agar terkena sinar matahari pagi selama 3-5 menit saja.

Hal itu dilakukan supaya kucing kamu tidak flu setelah mandi, dan memberikannya asupan vitamin D secara tidak langsung dari sinar matahari. Pastikan menjemur dan memandikannya di pagi hari saat sudah muncul sinar matahari, sekitar jam 7-8 pagi.

Itulah beberapa cara memandikan anak kucing umur 2 bulan yang bisa kamu tiru dan mandikan langsung sendiri di rumah dengan baik dan benar sesuai arahan yang sudah dituliskan di atas supaya tidak salah dalam memandikannya.

Pastikan jangan terlalu lama-lama juga memandikan anak kucing tersebut supaya tidak kedinginan dan keringkan bulunya sampai benar-benar kering menggunakan handuk atau pakai hairdryer juga bisa asalkan tidak terlalu didekatkan pada si kucing. good luck semoga membantu.

anak kucingkucing