Cara Alami Agar Rambut Cepat Panjang dan Tebal

Nesiaverse.com – Memiliki rambut yang panjang, tebal dan sehat menjadi salah satu impian kebanyakan orang dan mungkin kamu salah satunya, nah untuk kamu yang ingin memiliki rambut panjang maka perlu mengetahui beberapa cara alami agar rambut cepat panjang dan tebal dibawah ini.

Untuk memiliki rambut yang panjang, tebal dan sehat bukan hal yang mudah bahkan banyak orang yang kesulitan dalam memanjangkan rambut yang secara instan, namun sekarang ini memang sudah terdapat cara yang bisa kamu gunakan untuk membantu membuat rambut cepat panjang dan juga tebal.

Dalam memanjangkan rambut yang membutuhkan kesabaran karena memang ini akan membutuhkan waktu yang lumayan lama juga, namun selain itu pada setiap orang yang pastinya mempunyai kecepatan pertumbuhan rambut yang cukup bervariasi.

Advertisment

Hal ini yang bisa tergantung pada jenis rambut, usia, dan juga kondisi kesehatannya, namun walaupun demikian untuk kamu yang ingin tahu dengan cara alami agar rambut cepat panjang dan tebal bisa dengan simak ulasannya dibawah ini.

Cara Alami Agar Rambut Cepat Panjang dan Tebal

Advertisment

Untuk cara alami agar rambut cepat panjang dan tebal tidak selalu mengeluarkan banyak biaya, dimana kamu bisa dengan menggunakan beberapa bahan alami untuk membantu meningkatkan kesuburan dan kesehatan kulit kepala.

Memang terdapat beberapa cara alami agar rambut cepat panjang dan tebal yang bisa kamu coba dan terapkan di rumah dengan mudah, sehingga tidak perlu khawatir lagi untuk kalian yang ingin memanjangkan rambut.

Adapun untuk beberapa cara alami agar rambut cepat panjang dan tebal yang bisa kamu coba yaitu sebagai berikut:

Lidah Buaya

Untuk cara alami agar rambut cepat panjang dan tebal yaitu dengan menggunakan lidah buaya, pastinya sudah banyak orang yang mengetahui bahan yang satu ini yang terkenal memiliki manfaat untuk membantu memanjangkan rambut dengan cepat yang tidak perlu diragukan.

Gunakan lidah buaya secara rutin sebelum mandi pagi atau sore hari untuk cara menggunakannya kamu hanya cukup dengan mengambil gel lidah buaya dan oleskan ke rambut dan juga kulit kepala dengan merata, kemudian diamkan sekitar kurang lebih 1 jam sampai gel lidah buaya meresap jika sudah lalu bilas dengan menggunakan shampo sampai bersih.

Minyak Zaitun

Minyak Zaitun yang sejak dulu dipercaya bisa membantu untuk mengatasi berbagai masalah rambut rontok dan tipis, namun selain itu juga menggunakan minyak zaitun ini yang bisa membantu untuk memanjangkan rambut secara cepat.

Untuk cara menggunakan minyak zaitun sendiri sangat mudah dan gunakan minyak zaitun ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal, adapun caranya yaitu oleskan minyak zaitun ke rambut dan kulit kepala secara menyeluruh sembari dipijat kemudian diamkan sekitar 40 menit dan jika sudah lalu bilas dengan menggunakan air hingga bersih.

Kemiri

Kemiri selain bisa digunakan untuk bahan masakan namun kemiri juga bisa digunakan untuk membantu rambut cepat panjang dan tebal, untuk cara menggunakannya kamu bisa dengan menggunakan minyak kemiri atau membuatnya sendiri dan cara membuat minyak kemiri yaitu dengan menggunakan beberapa cara diantaranya:

  • Cara dibakar, terlebih dahulu bakar biji kemiri hingga gosong lalu blender hingga halus dan keluar minyak dan pisahkan ampas kemiri dan minyaknya.
  • Cara disangrai, terlebih dahulu sangrai biji kemiri hingga kecoklatan lalu blender hingga halus dan keluar minyaknya kemudian pisahkan minyak dan juga ampasnya.

Minyak Esensial

Minyak esensial bisa kamu gunakan untuk memanjangkan rambut dan manfaat ini yang berasal dari kandungan nutrisi didalamnya yang dipercaya bisa membantu dalam pertumbuhan rambut dengan cepat, untuk cara menggunakannya kamu hanya perlu mengaplikasikan minyak esensial ke kulit kepala secara menyeluruh.

Putih Telur

Cara alami agar rambut cepat panjang dan tebal lainnya yang bisa kamu coba yaitu dengan menggunakan putih telur yang bermanfaat untuk membantu memanjangkan rambut dengan cepat, manfaat ini yang berasal dari kandungan protein di dalam putih telur yang memiliki peran untuk mempercepat pertumbuhan rambut.

Cara menggunakan putih telur ini kamu bisa melakukannya dengan mudah yaitu mencampurkan putih telur dengan minyak esensial atau minyak zaitun, kemudian aduk hingga berbusa dan oleskan ke rambut dan kulit kepala secara menyeluruh sembari di pijat lalu diamkan sekitar 10 menit dan bilang dengan menggunakan air sampai bersih.

Kentang

Cara alami agar rambut cepat panjang dan tebal lainnya yaitu dengan menggunakan kentang yang dipercayai bahwa kentang yang bisa menutrisi kulit dan juga merangsang pertumbuhan rambut dengan cepat, untuk kamu yang memiliki kentang di rumahnya maka bisa digunakan untuk mendapatkan rambut cepat panjang dan tebal.

Adapun untuk cara menggunakannya kamu hanya perlu untuk menghaluskan 2 buah kentang ditambah dengan madu satu sendok, jika sudah halus dan tercampur kemudian oleskan ke seluruh rambut dan kulit kepala hingga menyeluruh diamkan sekitar 30 menit lalu bilas hingga bersih.

Santan

Ternyata santan juga bisa digunakan untuk membuat rambut cepat panjang dan tebal, adapun untuk cara menggunakannya kamu hanya cukup dengan mengoleskan santan ke rambut dan kulit kepala dengan merata kemudian diamkan sekitar 30 menit hingga kering jika sudah lalu bilas dengan menggunakan shampo sampai bersih.

Teh Hijau

Untuk cara alami agar rambut cepat panjang dan tebal yang terakhir yaitu dengan menggunakan teh hijau dan manfaat ini yang berasal dari antioksidan yang terkandung didalamnya yang memiliki peran untuk membantu memperlancar sirkulasi darah di kulit kepala.

Sehingga dengan begitu akan merangsang pertumbuhan rambut dengan mudah dan cepat, adapun untuk cara menggunakan  teh hijau ini kamu hanya perlu dengan menyeduh teh hijau menggunakan air hangat kemudian jika sudah tidak terlalu panas baluskan pada rambut secara menyeluruh dan diamkan selama 30 menit.

Mungkin hanya itu saja beberapa cara alami agar rambut cepat panjang dan tebal yang bisa kamu coba dan terapkan dengan mudah di rumah, untuk mendapatkan hasil yang maksimal maka lakukan secara rutin, semoga dengan adanya ulasan diatas bisa membantu dan bermanfaat.