5 Manfaat Bengkoang Untuk Lambung

Nesiaverse.com – Bengkoang memang kaya akan manfaat, salah satunya adalah untuk kesehatan lambung. Sebagai umbi-umbian, bengkoang merupakan salah satu yang kaya akan manfaat dan khasiatnya yang sudah teruji sejak jaman dulu.

Mengonsumsi makanan sehat dan bergizi tentunya sangatlah baik untuk menjaga kesehatan lambung dan sistem pencernaan. Nah. salah satu makanan sehat yang direkomendasikan untuk mendukung kesehatan lambung adalah bengkoang.

Bengkoang kaya akan kanduangan nutrisi dan kaya akan manfaat bagi kesehatan tubuh. Dengan mengetahui manfaat dari konsumsi bengkoang bagi kesehatan tubuh, maka dapat membantu permasalahan terkait didalam tubuh yang kamu alami.

Advertisment

Nah, untuk mengetahui manfaat dari bengkoang untuk kesehatan lambung, kamu dapat menyimak pembahasan lengkapnya dalam ulasan di bawah ini. Sehingga kamu dapat mengkonsumsinya dan memanfaatkan sesuai dengan kebutuhan kamu.

Manfaat Bengkoang Untuk Lambung 

Advertisment

Bengkoang memiliki rasa yang sedikit manis dan sering kali dijadikan rujak, bengkoang atau bengkoang yang kerap kali dianggap sebagai salah satu jenis buah. Padahal bengkoang termasuk kelompok umbi-umbian.

Umbi tersebut berasal dari meksiko, dimana bengkoang juga mampu tumbuh dengan baik di negara-negara yang memiliki musim panas, salah satunya Indonesia. Sehingga mudah menanam bengkoang di Indonesia ini.

Selain itu, bengkoang juga memiliki manfaat yang beragam bagi kesehatan, salah satunya adalah kesehatan lambung. Nah, langsung saja berikut beberapa manfaat bengkoang untuk kesehatan lambung.

Bengkoang Menjaga Fungsi Sistem pencernaan

Bengkoang kaya akan kandungan serat, dimana serat makanan dalam bengkoang ini dapat membantu untuk meningkatkan pergerakan dari kotoran. Inilah manfaat pertama yang didapatkan ketika mengkonsumsi bengkoang untuk lambung.

Dikutip dari World of Journal Gastroenterology, dikatakan bahwa serat dalam bengkuang ini akan membantunya bergerak lebih lancar melalui saluran pencernaan.

Nah, dimana dalam satu cangkir atau setara dengan 130 gram bengkuang ini memiliki kandungan 6,4 serat di dalamnya. Yang bekerja untuk membantu memenuhi rekomendasi hariannya.

Kemudian, bengkoang sendiri memiliki sejenis kandungan serat yang dikenal dengan sebutan inulin di dalamnya. Dalam sebuah studi juga menunjukan jika inulin yang ada di dalam bengkoang ini meningkatkan frekuensi buang air besar hingga 31%.

Sehingga bagi mereka yang memiliki permasalahan sembelit atau kesulitan buang air besar maka mengkonsumsi bengkoang adalah salah satu cara yang dapat dilakukan. Hal ini juga tidak terlepas dari kandungan air yang cukup tinggi di dalam bengkoang.

Kandungan air yang tinggi seperti bengkoang inilah yang dapat membantu untuk mengatasi permasalahan sembelit sekaligus untuk memenuhi kebutuhan cairan harian dalam tubuh.

Maka, bengkoang kerap kali diandalkan untuk mengatasi permasalahan sembelit, dan meringankan sistem kerja organ pencernaan karena mempermudah untuk dicerna dan dikeluarkan menjadi tinja.

Meredakan Maag

Maag merupakan salah satu permasalahan pada lambung yang kerap kali mengganggu aktivitas sehari-hari. Nah, bengkoang merupakan salah satu obat alami yang dapat kamu manfaatkan, karena dapat mengatasi permasalahan seperti Maag. 

Menurut dr. Devia Irine Putri, dimana bengkoang merupakan salah satu makanan yang kaya akan manfaat untuk lambung. Hal ini dikarenakan bengkoang memiliki kandungan serat yang cukup tinggi. 

“Bengkoang baik untuk sistem pencernaan, salah satunya dapat mencegah terjadinya maag” jelasnya. Namun, bengkoang sendiri tidak untuk dijadikan obat seutuhnya. 

Bagi kamu yang memiliki riwayat permasalahan maag, maka kamu tetap harus mangantusi obat yang dianjurkan oleh dokter. Sementara lambungs endiir ebrperna untuk menyeimbangkan dan mencegah hal lainya. 

Kamu juga dianjurkan untuk pandai mengelola stres dengan baik dan menghindari jenis makanan yang menjadi pemicu terjadinya asam lambung seperti makanan pedas dan asam. 

Bengkoang Baik Untuk Bakteri Usus

Selanjutnya, manfaat bengkoang sendiri memang tinggi akan kandungan inulin di dalamnya. Sehingga kandungan inilah yang dimanfaatkan untuk meningkatkan kesehatan lambung salah satunya. 

Dikutip dari halaman Nature, dijelaskan bahwa senyawa inulin merupakan serat prebiotik. Yang mana kandungan serat prebiotik ini dapat digunakan oleh bakteri di tubuh yang akan membantu dan menghasilkan manfaat bagi kesehatan. 

Meskipun sistem pencernaan kamu tidak dapat mencerna atau menyerap probiotik seperti inulin, nantinya bakteri di usus sendiri dapat memfermentasi mereka dengan baik. 

Diet tinggi probiotik sendiri akan membantu meningkatkan populasi dari bakteri baik di dalam usus. Hal ini dapat membantu untuk mengurangi jumlah bakteri yang tidak sehat. 

Selain itu, dalam penelitian juga menunjukan bahwa terdapat jenis bakteri di usus yang dapat mempengaruhi berat badan, sistem imunitas atau kekebalan tubuhs esoernga hingga suasana hati. 

Sehingga, dengan mengonsumsi bengkoang yang mengandung prebiotik seperti inulin ini dapat mendorong proses pertumbuhan jenis bakteri baik. Bakteri baik inilah yang dapat menurunkan risiko kamu terkena penyakit kronis. 

Penyakit kronis yang akan menurun resikonya adalah seperti penyakit jantung, obesitas, diabetes hingga mengalami penyakit ginjal. Nantinya, sistem pencernaan dan penyerapan akan bekerja dengan baik. 

Bengkoang Untuk Obat Lambung

Berikutnya manfaat yang bisa kamu dapatkan dari bengkoang untuk kesehatan lambung adalah untuk mengatasi asam lambung. Bagi kamu yang memiliki permasalahan asam lambung, maka tentunya bisa mengkonsumsi bengkoang. 

Beberapa orang menggunakan bengkoang ini untuk membantu meredakan gejala dari asam lambung, hal ini dikarenakan kandungan yang tinggi akan serat dan memiliki kemampuan memberikan efek dingin. 

Dalam konsumsi bengkoang sendiri, kamu dapat mengkonsumsinya langsung, diolah menjadi jenis jus atau makanan sehat lainnya. Nah, lagi kami mengingatkan jika bengkoang ini hanya membantu meredakan buah untuk mengobati. 

Sehingga kamu tetap harus mengkonsumsi obat asam lambung, layaknya obat maag untuk mengobati lebih cepat. Namun, dengan mengkonsumsi bengkoang secara rutin tentunya akan memberikan efek positif juga dengan kondisi asam lambung kamu. 

Mencegah Risiko Kanker

Bengkuang merupakan umbi-umbian yang kaya akan kandungan vitamin C dan vitamin C, selain itu terdapat antioksidan, selenium serta beta karoten di dalamnya. Siapa sangka jika bengkoang dapat membantu untuk mencegah resiko kanker. 

Kandungan antioksidan dalam bengkoang inilah yang akan menetralkan radikal bebas penyebab kerusakan sel dan kanker, begitupun dengan kandungan serat di dalam bengkoang. 

Dalam sebuah studi yang dimuat dalam Jurnal Epidemiologi (Cambridge, Mass) dijelaskan bahwa orang yang makan lebih dari 27 gram serta makanan per hari, maka memiliki risiko 50% lebih rendah terkena kanker usus besar dan lambung, jika dibandingkan dengan mereka yang makan kurang dari 11 gram. 

Kandungan inulin inilah yang berpotensi untuk menurunkan risiko kanker dengan cara menambah jumlah bakteri di usus dan mendorong produksi short chain fatty acid, yaitu dapat meningkatkan respon kekebalan tubuh. 

Nah, demikian pembahasan mengenai manfaat bengkoang untuk lambung. Banyak sekali manfaat dari bengkoang lainnya yang bisa kamu dapatkan dengan mengkonsumsinya secara tepat dan rutin. 

Jika kamu bisa mengatasi berbagai permasalahan lambung dengan dukungan dari bahan alami seperti bengkoang, maka hal ini patut dicoba. Karena bengkoang sendiri memiliki manfaat yang sangat baik bagi lambung.

bengkuanglambung