6 Penyebab Kucing Sakit Flu
Nesiaverse.com – Apa saja penyebab kucing flu? Bagaimana bisa kucing terkena flu sehingga membuatnya menjadi bersin-bersin. Penasaran? Kalau begitu langsung saja baca artikel ini sampai selesai, jika kamu ingin mencari tahu terkait penyebab kucing bisa terkena flu.
Bukan hanya manusia, ternyata kucing juga bisa terkena flu. Memang bukan suatu hal yang cukup aneh jika kucing terkena flu, karena pastinya hewan juga bisa terserang penyakit yang sama seperti halnya manusia, yaitu flu. Hanya saja, pastinya ada perbedaan antara flu hewan.
Penyebab kucing flu bisa dari banyak hal dan harus merawatnya dengan hati-hati agar si kucing tidak mudah terserang penyakit seperti flu ini. Biasanya flu menyerang saluran pernafasan si kucing dan membuatnya kesulitan bernafas karena tersumbat oleh lendir di hidungnya.
Lalu, dari manakah flu ini datang dan apa sih penyebabnya? Nah, disini akan memberikan beberapa informasi mengenai penyebab kucing terserang flu. Jadi simaklah penjelasannya di bawah ini dengan seksama!
Penyebab Kucing Sakit Flu
Sebelum itu ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui terlebih dahulu mengenai penyakit flu pada kucing serta gejalanya seperti apa dan apakah bisa diobati sampai pulih kembali. Perlu untuk mengenal terlebih dahulu tentang flu ini agar mempermudah mencari tahu penyebabnya.
Flu merupakan suatu penyakit yang mengganggu saluran pernapasan seperti hidung, tenggorokan, bahkan sampai ke paru-paru. Gejala yang sering terlihat disaat kucing kamu sedang flu meliputi bersin-bersin, batuk, lemas dan lesu, bahkan sampai disertai demam juga.
Saat kucing sedang flu kamu bisa mengatasinya dengan rutin memberikan mereka vitamin atau multivitamin untuk membantunya dari dalam dan meningkatkan daya tahan tubuh si kucing lebih baik lagi, sehingga dapat memulihkan kucing kamu dari flu.
Dengan adanya asupan vitamin yang baik untuk kesehatan kucing kamu serta melindunginya dari berbagai virus penyebab flu. Ada beberapa vitamin yang bisa kamu berikan seperti vitamin Immune Booster, OFLU, Uky Amino Booster dan produk vitamin lainnya untuk flu si kucing.
Ada berbagai faktor yang menyebabkan si kucing bisa terkena flu, yang mungkin tanpa kamu sadari bahwa penyebabnya bisa saja karena dari cara merawat kucing kamu yang salah dan menyebabkan si kucing terkena flu. Berikut ada beberapa penyebabnya, yaitu:
Alergi
Kucing dikenal dengan indra penciumannya yang sangat sensitif, sehingga tidak aneh lagi jika kucing kamu ini mudah sekali terkena alergi yang dapat menyebabkan flu, bersin-bersin hingga merasa gatal di bagian hidung. Alergi ini bisa disebabkan karena si kucing tidak sengaja menghirup debu, atau udara yang tercemar oleh bakteri dan virus penyebab flu.
Bisa saja terjadi karena si kucing sedang berada di tempat yang kotor atau saat bermain diluar dan tanpa disadari si kucing terserang bakteri atau virus melalui hidungnya, sehingga menginfeksi saluran pernafasannya serta menyebabkan flu. Makanya usahakan untuk tidak terlalu membebaskan kucing peliharaan kamu keluar rumah.
Terkena Virus
Penyebab yang paling utama adalah si kucing terkontaminasi atau terkena virus secara langsung. Flu pada kucing merupakan penyakit yang menyerang saluran pernapasan akibat terinfeksi Feline herpesvirus dan feline calicivirus. Feline herpes virus atau biasa dikenal dengan feline rhinotracheitis virus adalah virus yang sangat menular dan bisa menular ke hewan lain.
Kedua virus tersebut bisa terdapat pada kucing lain yang memang terinfeksi dan menularkannya pada kucing sehat melalui mata, hidung, mulut, kotoran, urin, bahkan bisa ditemukan pada darah kucing yang terinfeksi. Tidak hanya itu saja, tapi virus ini juga bisa menempel pada benda-benda seperti wadah makan si kucing, air bahkan pada makanannya.
Jarang Dijemur
Alasan kucing bisa terkena flu adalah jarang menjemur si kucing dibawah sinar matahari. Peran yang paling penting untuk makhluk hidup yang mengalami flu, baik hewan maupun manusia adalah cahaya matahari. Jika kamu tidak pernah menjemur si kucing setelah mandi, bisa menjadi salah satu alasan kucing kamu mudah terserang flu.
Cahaya matahari pagi dapat membantu meningkatkan imun tubuh dan mencegah terjadinya flu serta dapat memberikan vitamin D yang bagus untuk kesehatan tulang, bulu, dan kulitnya. Makanya sangat penting untuk menjemur si kucing sesudah dimandikan setiap pagi di bawah cahaya sinar matahari pada jam 7-8 pagi selama 3-5 menit setiap harinya.
Faktor Lingkungan
Lingkungan dapat menentukan bagaimana si kucing tumbuh dan akan seperti apa kondisi si kucing nantinya. Jika lingkungan sekitar tempat tinggalnya bersih, tentu saja kucing kamu tumbuh dengan baik dan sehat dengan kondisi yang sempurna terhindar dari berbagai penyakit serta tidak hanya fisik saja yang bagus, tapi mental si kucing juga akan ikut sehat tidak stres.
Namun, bagaimana jika lingkungan tempat tinggalnya tidak terawat? Sudah pasti kucing kamu akan tumbuh dengan tidak stabil, mudah sakit, dan bahkan kondisinya akan sangat buruk. Lingkungan yang kotor akan menjadi sarang bakteri, kuman bahkan virus penyebab flu yang dapat menyebar melalui udara di sekitar lingkungannya.
Sehingga akan sangat mudah virus itu menyerang si kucing dan dapat membuatnya terserang flu. Bukan hanya flu saja, lingkungan yang kotor juga menjadi sarang berbagai penyakit yang tumbuh dan berkembang biak di dalamnya. Makanya perlu sekali untuk menjaga kebersihan lingkungan dan tempat tinggal si kucing agar tetap bersih.
Faktor Cuaca
Cuaca memang dapat membuat semua mahluk hidup bisa mengalami berbagai penyakit, baik hewan maupun manusia. Cuaca yang ekstrim dan dingin atau kondisi cuaca yang hujan terus menerus bisa menjadi salah satu alasan kucing bisa terserang penyakit flu. Udara yang dingin akan sulit membuat suhu tubuh si kucing bisa tetap stabil.
Sehingga flu ini dapat dengan mudah menyerang si kucing melalui kelemahannya tersebut. Walaupun tubuh kucing memang dipenuhi dengan bulu, tetap saja mereka juga akan merasa kedinginan jika tidak berada di ruangan yang hangat. Membuat suhu tubuhnya melemah dan mudah kedinginan si virus pun dapat menyerang si kucing.
Melemahnya Imun Tubuh
Penting untuk meningkatkan imun tubuh pada si kucing agar tidak mudah terserang penyakit. Jika imun tubuhnya lemah akan menjadi sasaran empuk bagi si virus bisa dengan mudah menyerang pertahanan tubuhnya. Sama halnya dengan flu, karena flu juga disebabkan oleh virus yang menginfeksi saluran pernafasan si kucing.
Makanya penting sekali untuk selalu memberikan vitamin, makanan yang bernutrisi, serta rutin menjemur si kucing di bawah sinar matahari pagi setiap harinya. Hal itu dilakukan untuk meningkatkan dan memperkuat sistem kekebalan tubuh atau imun tubuhnya supaya tidak mudah terserang penyakit dan virus penyebab flu.
Itulah beberapa penyebab kucing flu yang mungkin perlu kamu ketahui untuk mencegah terjadinya hal itu kepada si kucing. Selalu pastikan juga kucing kamu dapat memakan makanan yang sehat dan kaya akan nutrisi disaat si kucing sedang mengalami flu untuk memulihkan diri.
Jangan memandikan si kucing jika terkena flu karena bisa memperburuk keadaannya, cukup dengan membersihkan bagian mata dan hidungnya dengan tisu basah. Jaga kondisi suhu tubuhnya untuk selalu mendapatkan kehangatan. Good Luck semoga membantu.
Comments are closed.