Apakah Tempe Bagus Untuk Diet?

Nesiaverse.com – Pastinya kita sudah mengenal makanan tempe yang satu ini karena mudah ditemukan dan juga memiliki harga terjangkau, tapi apakah benar tempe bagus untuk diet? Untuk mengetahuinya yuk simak ulasan di bawah ini.

Tempe sendiri merupakan salah satu makanan yang terbuat dari kacang kedelai yang menjadi salah satu makanan andalan masyarakat Indonesia dengan memiliki harga terjangkau, mudah ditemukan dan juga mudah diolah juga.

Tidak banyak orang yang tahu ternyata kandungan nutrisi dan juga gizi yang terdapat di dalam tempe ini yang mampu memberikan manfaat sangat baik untuk kesehatan terkhususnya untuk kau yang ingin diet, karena tempe menjadi salah satu jenis makanan mengandung protein yang tinggi.

Hal ini disebabkan tempe merupakan makanan terbuat dari kacang kedelai, selain kandungan protein yang tinggi tempe juga yang mengandung beberapa kandungan vitamin dan juga mineral lainnya berperan penting dalam membantu untuk kamu yang menjalankan diet sehat.

Hampir semua orang menginginkan tubuh yang ideal ada yang menurunkan berat badan nya untuk bisa mendapatkan tubuh ideal, ada juga yang harus perbanyak makan agar bisa berat badan bertambah sampai ideal.

Tidak sedikit orang memilih untuk menjalankan diet dan terdapat banyak cara yang bisa dilakukan saat menjalankan program diet, salah satunya bisa dengan konsumsi tempe lalu apakah tempe bagus untuk diet? Nah kali ini kita akan membahasnya untuk itu yuk simak.

Apakah Tempe Bagus Untuk Diet?

Apakah Tempe Bagus Untuk Diet?

Tempe merupakan salah satu jenis makanan sangat dikenal oleh masyarakat Indonesia, selain dengan memiliki harga relatif terjangkau tempe juga yang menjadi salah satu makanan dapat diolah menjadi banyak makanan sehat.

Tidak hanya itu saja dikarenakan tempe terbuat dari kacang kedelai sehingga menjadikan tempat ini menjadi makanan mengandung nutrisi, vitamin dan juga mineral yang cukup baik untuk tubuh, termasuk juga untuk mereka yang ingin menjalankan program diet.

Di Dalam porsi sekitar 84 gram tempe yang memiliki kandungan nutrisi dan gizi yaitu sebagai berikut:

  • 162 kalori
  • 15 gram protein
  • 9 gram lemak
  • 9 gram karbohidrat

Tidak hanya itu saja terdapat beberapa jenis kandungan vitamin dan mineral lainnya di dalam tempe yaitu seperti zat besi, sodium, kalsium, riboflavin. isoflavon, fosfor, magnesium, dan juga mangan, dengan beragam kandungan vitamin dan mineral cukup lengkap ini menjadikan tempe sebagai salah satu makanan baik dan bagus untuk diet.

Untuk proses pembuatan tempe sendiri dilakukan secara fermentasi membuat tempe menjadi makanan mengandung prebiotik, kandungan prebiotik ini yang bisa membuat saluran pencernaan kita menjadi lebih sehat.

Kandungan protein dalam tempe yang cukup tinggi sangat baik untuk kamu yang sedang menjalankan program diet, kandungan protein ini yang berperan penting dalam merangsang termogenesis di dalam tubuh dimana tubuh yang akan mengalami peningkatan metabolisme dan juga membantu pembakaran kalori lebih banyak setelah makan.

Dengan konsumsi tempe yang bisa menyebabkan perut terasa kenyang lebih lama sehingga ini akan membantu mengurangi rasa lapar dan tidak makan berlebihan, dengan diet tempe ini yang bisa membantu untuk menurunkan dan juga menjaga berat badan agar tetap stabil dan ideal.

Tetapi saat akan mengkonsumsi tempe saat diet maka selalu perhatikan pengolahan tempe tersebut agar tidak menambah kalori untuk tubuh, selain itu juga jalankan gaya hidup sehat dengan berolahraga teratur, istirahat yang cukup dan juga tidur yang nyenyak.

Tempe selain bagus untuk diet namun terdapat juga manfaat lainnya dari tempe untuk tubuh, adapun untuk beberapa manfaat tersebut sebagai berikut:

Menjadi Sumber Antioksidan

Kandungan isoflavon di dalam kacang kedelai dalam tempe yang menjadi sumber antioksidan untuk tubuh bisa menangkal radikal bebas dan juga membantu mencegah terjadinya kerusakan oksidatif pada sel, sehingga tubuh akan terhindar dari berbagai penyebab penyakit kronis pada tubuh.

Kesehatan Jantung

Tempe yang mengandung isoflavon didalamnya yang dinilai bermanfaat dalam menjaga kesehatan jantung, kandungan ini yang berperan menurunkan kolesterol berpotensi memicu terjadinya gangguan jantung, sebuah penelitian mengatakan kandungan protein dalam tempe mampu menurunkan kadar trigliserida.

Kesehatan Tulang

Tempe mengandung kalsium yang cukup tinggi di dalamnya yang bisa membantu memperkuat kesehatan tulang dan juga menghindari tulang dari berbagai gangguan kesehatan dan tulang tetap sehat dan kuat.

Mungkin hanya itu saja ulasan mengenai dengan apakah tempe bagus untuk diet jawabannya bagus dan baik untuk mereka yang sedang menjalankan diet, semoga dengan adanya ulasan diatas bisa membantu dan bermanfaat selamat untuk mencoba dan merasakan manfaatnya.

Comments are closed.